Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ungkapan Kekecewaan Gattuso Usai Gagal Jadi Pelatih Tottenham Hotspur

Kompas.com - 20/07/2021, 07:40 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Legenda AC Milan, Gennaro Gattuso, mengaku sangat kecewa setelah gagal menjadi pelatih Tottenham Hotspur.

Gattuso mulai dikaitkan dengan Tottenhan Hotspur setelah resmi meninggalkan Fiorentina pada 17 Juni 2021.

Kepastian Gattuso meninggalkan Fiorentina saat itu menggemparkan jagat sepak bola dunia khususnya di Italia.

Sebab, Gattuso sebenarnya baru diresmikan Fiorentina sebagai pelatih anyar pada 25 Mei 2021.

Itu artinya, kerja sama antara Gattuso dan Fiorentina hanya berlangsung selama kurang lebih 23 hari.

Baca juga: Bagaimana Nasib Bale di Tottenham Hotspur? Ini Kata Nuno Espirito

Gattuso dikabarkan memutuskan meninggalkan Fiorentina karena tidak sepakat dengan Rocco Comisso (presiden tim) dan Giancarlo Antogoni (manajer tim) soal rencana transfer.

Rumor lain yang beredar adalah Gattuso dikabarkan sudah melakukan negosiasi dengan Tottenham Hotspur sebelum meninggalkan Fiorentina.

Rumor tersebut beredar setelah Tottenham Hotspur menunjuk Fabio Paratici untuk mengisi posisi Direktur Olahraga tim.

Meski sudah melakukan negosiasi, Tottenham Hotspur pada akhirnya batal merekrut Gattuso.

Salah satu faktor penyebab Tottenham batal merekrut Gattuso adalah desakan dari para fans.

Fans Tottenham Hotspur dikabarkan sangat tidak setuju dengan kedatangan Gattuso.

Hal itu dibuktikan dari tagar #NoToGattuso yang sempat viral di sosial media setelah Tottenham dikaitkan dengan Gattuso.

Selain karena trek rekor yang kurang meyakinkan, fans Tottenham dikabarkan juga tidak suka dengan masa lalu Gattuso soal komentar bernada rasialisme atau seksis.

Baca juga: Pelatih Baru Tottenham Angkat Bicara soal Rumor Transfer Harry Kane

Terkait kegagalannya menjadi pelatih Tottenham, Gennaro Gattuso mengaku sangat kecewa.

Gattuso kecewa terutama karena dirinya dituduh pernah membuat pernyataan bernada rasialisme atau seksis.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com