Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kabar Transfer, Inter Milan dan Juventus Berebut Bintang Muda Atalanta

Kompas.com - 26/11/2019, 18:40 WIB
Angga Setiawan,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.comInter Milan dan Juventus dikabarkan sedang mendekati pemain Parma yang dipinjam dari Atalanta, Dejan Kulusevski.

Inter Milan dan Juventus merupakan kandidat kuat merebut gelar juara Liga Italia musim 2019-2020.

Guna memebuhi ambisi tersebut, keduanya tengah mempersiapkan diri mendatangkan sejumlah pemain potensial pada bursa transfer musim dingin 2020.

Baik Inter Milan dan Juventus kerap bersaing untuk mendatangkan pemain yang sama.

Baca juga: Cristiano Ronaldo Ancam Tinggalkan Juventus demi Liga Champions

Keduanya kini dikabarkan sama-sama mengincar pemain muda milik Atalanta yang sedang dipinjamkan ke Parma, Dejan Kulusevski.

Dilansir BolaSport dari Tuttosport, Selasa(26/11/2019), Dejan Kulusevski mulai dikenal sejak pertandingan perdananya bersama Parma pada awal musim ini.

Winger yang kini berusia 19 tahun itu telah mengoleksi 13 penampilan di liga domestik.

Menariknya, pada usianya yang masih belia, Dejan Kulusevski sudah menjadi pilar penting bagi Parma.

Baca juga: Cristiano Ronaldo Minta Maaf ke Juventus dengan Mengadakan Makan Malam

Terbukti dari 13 penampilannya untuk Parma di Liga Italia, Kulusevski selalu tampil sebagai starter.

Pemain asal Swedia itu pun mampu menorehkan 3 gol dan 5 assist.

Inter Milan dan Juventus menyiapkan rencana untuk memboyong Kulusevski pada Januari 2020.

I Nerazzurri dan I Bianconeri menargetkan Kulusevki sebagai pemain baru mereka guna menghadapi persaingan perebutan scudetto musim ini.

Baca juga: Juventus Tak Perlu Panik soal Merosotnya Performa Cristiano Ronaldo

Meski terbilang masih muda, Atalanta telah memasang banderol mahal terhadap pemainnya tersebut.

Kulusevski dipagari oleh Atalanta dengan harga senilai 45 juta euro atau sekitar Rp 700 miliar.

Pemain 19 tahun tersebut tampil tajam bersama Atalanta Primavera sebelum dipinjamkan ke Parma.

Ia total mampu mencetak 17 gol dan 26 assist dalam 55 pertandingan di semua ajang kompetitif bersama Atalanta Primavera. (Bonifasius Anggit Putra Pratama)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Irak Kehilangan 1 Pemain, Keuntungan bagi Timnas Indonesia

Irak Kehilangan 1 Pemain, Keuntungan bagi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Piala Uber 2024 Pukul 08.30

Siaran Langsung dan Live Streaming Piala Uber 2024 Pukul 08.30

Badminton
Vinicius Jr Menggila Kontra Bayern, Menanti Malam Magis di Bernabeu

Vinicius Jr Menggila Kontra Bayern, Menanti Malam Magis di Bernabeu

Liga Champions
Kata Maarten Paes Usai Jadi WNI: Momen Besar, Ambisi Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Kata Maarten Paes Usai Jadi WNI: Momen Besar, Ambisi Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Timnas Indonesia
Deretan Fakta Irak, Lawan Timnas Indonesia Berikut di Piala Asia U23

Deretan Fakta Irak, Lawan Timnas Indonesia Berikut di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Liga Champions FC Bayern Vs Real Madrid

5 Hal Menarik dari Laga Liga Champions FC Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
4 Fakta Tambahan Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan

4 Fakta Tambahan Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan

Liga Indonesia
Perbasi Jakarta Segera Gelar Kompetisi Liga Basket Putri

Perbasi Jakarta Segera Gelar Kompetisi Liga Basket Putri

Olahraga
Hasil Bayern Vs Madrid: Drama 4 Gol dan 2 Penalti, Dua Raksasa Imbang

Hasil Bayern Vs Madrid: Drama 4 Gol dan 2 Penalti, Dua Raksasa Imbang

Liga Champions
Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Liga Indonesia
Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com