Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Perebutan Peringkat Ketiga Timnas U23 Indonesia di Piala Asia U23

Kompas.com - 29/04/2024, 23:27 WIB
Aliyah Shifa Rifai,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas U23 Indonesia baru saja menuntaskan laga melawan Uzbekistan pada fase semifinal Piala Asia U23 2024.

Duel Indonesia vs Uzbekistan berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, pada Senin (29/4/2024) waktu setempat atau pukul 21.00 WIB.

Hasilnya, Indonesia harus menelan kekalahan 0-2 dari Uzbekistan. Namun, skuad Garuda Muda masih memiliki kesempatan untuk melaju ke Olimpiade Paris 2024.

Adapun jadwal pertandingan perebutan peringkat ketiga untuk timnas U23 Indonesia akan tersemat pada akhir artikel ini.

Baca juga: Hasil Indonesia Vs Uzbekistan 0-2: Kalah, Garuda ke Perebutan Peringkat Ketiga

Seperti diketahui, tiket otomatis menuju Olimpiade Paris 2024 hanya tersedia untuk tiga tim sebagai perwakilan Asia.

Setelah dikalahkan Uzbekistan, Indonesia tetap memiliki peluang agar dapat bermain di Olimpiade Paris 2024.

Untuk memperebutkan tempat di Olimpiade Paris 2024 nanti, skuad Garuda Muda kini masih harus bermain dalam perebutan peringkat ketiga.

Saat ini Shin Tae-yong bersama para anak asuhnya masih menunggu lawan dalam fase perebutan peringkat ketiga nanti.

Baca juga: Garuda Muda Tim Pertama yang Menahan Uzbekistan Tanpa Gol pada Babak Pertama

Timnas U23 Indonesia perlu menunggu hasil dari laga antara Jepang dan Irak. Kedua tim tersebut baru bermain pada Senin (29/4/2024) waktu setempat atau pukul 00.30 WIB.

Perebutan peringkat ketiga untuk timnas U23 Indonesia akan berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa pada Kamis (2/5/2024) waktu setempat atau pukul 22.30 WIB.

Jika Indonesia gagal meraih posisi ketiga, kemungkinan untuk mengikuti ajang Olimpiade Paris 2024 masih terbuka untuk skuad Garuda Muda.

Mereka perlu bermain melalui babak playoff dengan wakil Afrika, Guinea. Apabila menang, Marselino Ferdinan dkk berhak untuk tampil di Olimpiade Paris 2024.

Jadwal Perebutan Peringkat Ketiga Timnas U23 Indonesia di Piala Asia U23 2024

Indonesia vs TBD (Jepang / Irak) 

Stadion Abdullah bin Khalifa - Kamis, 2 Mei 2024

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com