Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Presiden FIFA Bicara soal Citra Indonesia di Mata Dunia

Kompas.com - 18/10/2022, 19:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Presiden FIFA, Gianni Infantino, berbicara soal citra Indonesia di mata dunia seusai bertemu dengan Presiden Joko Widodo.

Gianni Infantino bertemu Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta, pada Selasa (18/10/2022) malam WIB.

Dalam pertemuan tersebut, Gianni Infantino bersama Presiden Jokowi berbincang seputar tragedi Kanjuruhan, agenda transformasi sepak bola Indonesia, hingga penyelenggaraan Piala Dunia U20 2023.

Setelah pertemuan rampung, keduanya memberikan pernyataan kepada awak media di Istana Merdeka.

Baca juga: Tiga Memorabilia Khusus dari Presiden FIFA untuk Presiden Jokowi

Pada kesempatan itulah Gianni Infantino berbicara soal citra Indonesia di mata dunia, terutama setelah terjadi tragedi Kanjuruhan pada 1 Oktober 2022.

Berdasarkan pernyataan Gianni Infantino, Indonesia punya potensi dan proyeksi besar dalam persepakbolaan dunia.

Gianni Infantino merasa citra tersebut bisa diperkuat saat Indonesia menggelar Piala Dunia U20 2023.

"Citra Indonesia bukanlah negara yang memiliki tragedi di stadion sepak bola, melainkan negara yang memiliki visi dan proyeksi masa depan," kata Gianni Infantino.

Baca juga: Presiden FIFA Beri Jaminan di Depan Jokowi

"Sepak bola tentu berarti kegembiaraan dan kebahagiaan, dan Piala Dunia yang kita selenggarakan bersama tahun depan akan menjadi ajang untuk memajukan (sepak bola) Indonesia di masa depan," ujar Gianni Infantino.

Gianni Infantino meyakini hal tersebut karena Piala Dunia U20 2023 akan diikuti oleh sederet pemain muda terbaik dari berbagai belahan dunia.

Selain menjadi panggung para pemain yang datang ke Indonesia, Piala Dunia U20 2023 juga bisa menghadirkan peluang bagi tuan rumah untuk menunjukkan kemampuan dari segi penyelenggaraan dan prestasi.

"Tahun depan, kami bersama-sama menyelenggarakan Piala Dunia U20. Ini adalah kompetisi sepak bola pria terpenting setelah Piala Dunia. Piala Dunia berikutnya akan dimulai sebulan lagi di Qatar," ucap Gianni Infantino.

Baca juga: Erick Thohir Jelaskan Peran di Balik Pertemuan Jokowi dan Presiden FIFA

"Pemain terbaik dunia akan datang ke Indonesia dan talenta mereka akan bersinar dari Indonesia ke seluruh dunia," katanya menambahkan.

Sebelumnya, Presiden Jokowi lebih dulu menyampaikan kesepatakan antara pemerintah Indonesia dan FIFA terkait penyelenggaraan Piala Dunia U20 2023.

Jokowi mengatakan, pemerintah Indonesia dan FIFA akan memastikan segala persiapan berjalan dengan baik hingga rangkaian Piala Dunia U20 2023 bisa bergulir sesuai standar yang telah ditetapkan.

Halaman:


Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com