Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Stadion Kanjuruhan Akan Semegah Stadion Manahan dan Keamanan Berstandar FIFA

Kompas.com - 14/10/2022, 21:20 WIB
Suci Rahayu,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono mengumumkan rehab total Stadion Kanjuruhan Kepanjen.

Ini dilakukan sesuai dengan hasil audit teknis pada Kamis (13/10/2022) siang.

Rencananya, stadion yang terletak di Kabupaten Malang tersebut akan dirombak total, baik dari segi arsitektur sarana prasarana sampai desain bangunan.

Ia sudah mempunyai gambaran mendesain ulang Stadion Kanjuruhan seperti Stadion Manahan Solo yang kini terkenal karena kemegahannya.

Baca juga: 8 Dosa PSSI Terkuak Usai Tragedi Kanjuruhan

“Setelah ini semua tribune ditutup, diberikan payung yang melingkar. Minimal seperti Stadion Manahan Solo,” ujarnya.

Untuk proses pengerjaan cetak biru desain Stadion Kanjuruhan yang baru diperkirakan akan memakan waktu sekitar tiga sampai empat bulan.

Desain dan arsitekturnya pun akan disesuaikan dengan tujuh poin rekomendasi hasil audit.

Itu mencakup tangga tribune ekonomi yang tidak ada, pintu akses keluar masuk yang tidak sesuai standar, pintu darurat yang tidak tersedia.

Kemudian, penerangan yang kurang, kamar kecil suporter yang tidak layak, pagar pembatas yang kurang sesuai dan perimeter di luar stadion yang perlu tata ulang.

Selain itu, untuk desainnya juga akan memperhatikan keamanan stadion sesuai dengan standar FIFA.

Baca juga: TGIPF Simpulkan 5 Kesalahan PT LIB dalam Tragedi Kanjuruhan

“Ada 5 poin yang disampaikan oleh FIFA. Yang nomor satu adalah menyusun standar keamanan bangunan atau stadion, jadi ini utama,” ujar Basuki Hadimuljono.

“Tapi yang pertama, pintu dan tangga seperti itu juga bikin terjatuh, jalan pelan aja takut harus pelan-pelan. Apalagi tergesa-gesa pasti jatuh,” imbuhnya menunjukan tangga keluar masuk yang terlalu curam.

Selain itu akan dibangun sebuah monumen untuk mengingat tragedi 1 Oktober 2022 yang menelan 132 korban jiwa.

Monumen tersebut akan mengabadikan sejarah kelam yang menjadi pelajaran bersama itu.

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono saat konferensi pers seusai melihat kondisi Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Kamis (13/10/2022) siang.KOMPAS.com/SUCI RAHAYU Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono saat konferensi pers seusai melihat kondisi Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Kamis (13/10/2022) siang.

“Ada 2 tujuan renovasi itu, yakni supaya itu bisa dimanfaatkan lagi dan kedua menghilangkan jejak kesan. Nanti akan kita bangun monumen, untuk bisa mengingat korban,” pungkasnya.

Proses renovasi diproyeksi akan dimulai pada tahun 2023 yang akan memakan waktu selama kurang lebih satu tahun penuh. Biaya sepenuhnya akan menggunakan dana APBN.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Liga Champions
Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Liga Inggris
Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas Indonesia
Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Liga Inggris
Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

Liga Champions
Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Timnas Indonesia
STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Kata Pelatih Qatar Usai Kalahkan Timnas Indonesia

Piala Asia U23 2024, Kata Pelatih Qatar Usai Kalahkan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Dibekuk Qatar, Bangkit Lawan Australia

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Dibekuk Qatar, Bangkit Lawan Australia

Timnas Indonesia
Jadwal Leg Kedua 8 Besar Liga Champions 2023-2024, Barcelona Vs PSG, Dortmund Vs ATM

Jadwal Leg Kedua 8 Besar Liga Champions 2023-2024, Barcelona Vs PSG, Dortmund Vs ATM

Liga Champions
Biang Kekalahan Timnas U23 Indonesia dari Qatar

Biang Kekalahan Timnas U23 Indonesia dari Qatar

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Man City Pertama, Chelsea 10 Besar Usai Pesta Gol

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Man City Pertama, Chelsea 10 Besar Usai Pesta Gol

Liga Inggris
Hasil Chelsea Vs Everton: Sensasi 4 Gol Palmer, The Blues Pesta

Hasil Chelsea Vs Everton: Sensasi 4 Gol Palmer, The Blues Pesta

Liga Inggris
Klasemen Piala Asia U23 2024: Qatar Puncaki Grup A Usai Bekuk Indonesia

Klasemen Piala Asia U23 2024: Qatar Puncaki Grup A Usai Bekuk Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com