Kesempatan ini tak disia-siakan oleh Cristiano Ronaldo. Tendangan keras dan akurat CR7 menggetarkan jala Ter Stegen. Ini merupakan gol perdana Ronaldo ke gawang Barcelona di pentas Liga Champions.
Baca juga: Hasil Grup F Liga Champions - Lazio dan Dortmund Mantap ke 16 Besar
Si Nyonya Tua menggandakan keunggulan pada menit ke-20 melalui gol Weston McKennie. Umpan lambung Juan Cuadrado mampu diselesaikan oleh McKennie lewat tendangan voli yang menjebol gawang Ter Stegen untuk kali kedua.
Barcelona coba membalas melalui aksi Lionel Messi. Namun, usaha Messi bisa dimentahkan oleh Gianluigi Buffon. Messi kembali mengancam pada menit ke-35. Namun lagi-lagi, Buffon tampil sigap untuk menggagalkan peluang La Pulga.
Barca tak mampu mengejar ketertinggalan pada babak pertama. Cristiano Ronaldo dkk pun mengantongi keunggulan dua gol atas tuan rumah saat jeda.
Memasuki babak kedua, Ronald Koeman selaku pelatih Barcelona memasukkan Martin Braithwaite untuk menambah daya gedor timnya.
Lima menit babak kedua berjalan, Aaron Ramsey melepaskan tembakan keras dari dalam kotak penalti. Sayangnya, upaya Ramsey digagalkan Ter Stegen. Namun, wasit Tobias Stieler kemudian melihat tayangan VAR setelah Clement Lenglet terlihat menyentuh bola ketika berduel dengan McKennie.
Stieler menunjuk titik putih untuk kali kedua bagi Juventus. Ronaldo yang maju sebagai algojo kembali melaksanakan tugasnya secara sempurna. Si Nyonya Tua menjauh 3-0 atas Barcelona.
Baca juga: Cristiano Ronaldo Setelah Cetak 750 Gol: Berikutnya, 800 Gol!
Lionel Messi kembali berusaha mencatatkan namanya ke papan skor pada menit ke-65. Akan tetapi, La Pulga belum bisa menaklukkan Gianluigi Buffon.
Leonardo Bonucci sejatinya bisa menjebol gawang Barcelona untuk kali keempat pada menit ke-76. Namun, tayangan ulang VAR menganulir gol tersebut karena Bonucci dinilai sudah dalam posisi offside ketika meneruskan bola dari Ronaldo.
Pada sisa waktu babak kedua, Buffon menunjukkan kelasnya dengan beberapa kali membuat penyelamatan gemilang, termasuk sepakan kaki kiri Messi menit ke-89.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.