Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bournemouth Vs Tottenham, Pasukan Mourinho Ditahan Imbang Penghuni Zona Degradasi

Kompas.com - 10/07/2020, 02:24 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tottenham Hotspur gagal memetik kemenangan kala bertamu ke markas Bournemouth dalam lanjutan pekan ke-34 Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris.

Laga Bournemouth vs Tottenham Hotspur yang digelar di Stadion Vitality, Jumat (10/7/2020) dini hari WIB itu berakhir dengan skor kacamata alias 0-0.

Hasil ini membuat The Lilywhites, julukan Tottenham, tertahan di peringkat kesembilan klasemen Liga Inggris dengan koleksi 49 poin.

Skuad asuhan Jose Mourinho itu tertinggal tiga poin dari Wolverhampton Wanderers (Wolves), yang saat ini menduduki peringkat keenam klasemen atau zona aman Liga Europa.

Sementara itu, tambahan satu poin membuat Bournemouth masih memiliki asa untuk terbebas dari zona degradasi Liga Inggris.

Saat ini, Bournemouth tertinggal tiga poin dari Watford yang berada satu peringkat di atas zona degradasi.

Baca juga: Klasemen Liga Inggris Usai Liverpool dan Man City Raih Kemenangan

Jalannya pertandingan

Pasukan Tottenham Hotspur sejatinya mendominasi pertandingan sejak awal babak pertama.

Mereka memiliki total penguasaan bola sebesar 59 persen sebelum turun minum, sedangkan Bournemouth hanya mencatatkan 41 persen.

Namun, Tottenham yang unggul dalam hal penguasaan bola ternyata tak lebih efektif dari tim tuan rumah.

Skuad asuhan Jose Mourinho itu hanya mampu melancarkan dua tembakan sepanjang babak pertama, dan tak ada satupun yang berbuah menjadi gol.

Adapun Bournemouth, berhasil melancarkan empat tembakan dengan satu di antaranya mengarah tepat ke gawang Hugo Lloris, kiper Tottenham.

Serupa dengan Tottenham, sejumlah percobaan Bournemouth belum berhasil mengubah kedudukan.

Skor kacamata alias 0-0 bertahan hingga turun minum.

Baca juga: Mourinho: Percekcokan Son dan Lloris Harusnya Tidak Terjadi di Lapangan

Memasuki babak kedua, Tottenham meningkatkan intensitas serangan. Tak jarang pasukan The Lilywhites mengancam gawang Bournemouth yang dikawal kiper asal Inggris, Aaron Ramsdale.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Motogp
Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Motogp
Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com