Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inter Vs Milan, Pioli Sebut Rossoneri Punya Kualitas Comeback dalam Semifinal Liga Champions

Kompas.com - 16/05/2023, 12:30 WIB
Frengky Tanto Wijaya,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber AC Milan

KOMPAS.com - AC Milan akan menjalani misi sulit saat melakoni leg kedua semifinal Liga Champions 2022-23 kontrak Inter Milan.

Klub berjulukan Rossoneri ini harus mengejar defisit gol partai leg kedua semifinal Liga Champions pada Rabu (17/5/2023) pukul 02.00 dini hari WIB.

Derbi Milan dalam leg kedua semifinal Liga Champions 2022-23 akan berlangsung di stadion yang sama, yakni Stadion Giuzeppe Meazza di mana Il Nerazzurri berstatus tuan rumah.

Sebelumnya, Rossoneri harus mengakui keunggulan dari rival sekotanya dalam laga semifinal leg pertama. Milan kalah 0-2 via gol Edin Dzeko dan Henrikh Mkhitaryan.

Pelatih Milan, Stefano Pioli, mengungkapkan bahwa timnya akan berusaha sekuat tenaga mengembalikan situasi dan memenangkan pertandingan.

Baca juga: Jadwal Semifinal Liga Champions Leg 2: Inter Vs AC Milan, Man City Vs Real Madrid

"Kami sangat fokus dan bertekad dalam mempersiapkan diri sebaik mungkin untuk memberikan performa lebih baik dari leg pertama demi mencoba memenangkan pertandingan," ungkap Pioli dilansir dari situs resmi klub.

Pioli percaya kemampuan anak-anak asuhannya menunaikan misi comeback dari Inter kendati Milan sering tidak diunggulkan oleh banyak pihak.

"Kami punya tujuan yang jelas, yakni memenangkan pertandingan, sehingga saya yakin kami masih bisa mencapai babak final," tuturnya.

"Tidak ada yang memperkirakan kami berada sampai di sini dalam Liga Champions, apalagi final. Namun, saya tahu betapa bagusnya kemampuan pemain-pemain saya," imbuh eks pelatih Inter Milan tersebut.

Baca juga: Inter Vs Milan: 3 Menit Menyakitkan, Milan Mau Kembali Jadi Setan

Sosok yang membawa AC Milan meraih Scudetto musim lalu menjelaskan bahwa timnya akan melakukan pendekatan yang berbeda dalam laga melawan juara Liga Champions 2010 tersebut.

"Dalam pertandingan leg 1, kami kalah terlalu banyak dalam duel dan penguasaan bola sejak awal. Kali ini, kami harus memenangkan pertandingan ini untuk mendapatkan keuntungan dari lawan."

"Kami belum berbicara terkait game sebelumnya kontra Spezia, hanya pertandingan esok yang menawarkan banyak hal. Ini adalah laga yang pemain dan staf pelatih lainnya mimpikan, yakni mengejar laga sejak awal tetapi tetap memperhatikan kualitas yang dimiliki," sambungnya.

"Kami akan bermain keluar dan memberikan penampilan berkualitas tinggi. Kami harus mengejar ketertinggalan dan masih perlu berbuat lebih banyak."

Baca juga: Inter Vs Milan: Rencana Nerazzurri Bikin Rossoneri Kaget Lagi

Pioli meminta Sandro Tonali dkk dapat memulai permainan dengan baik dan tidak membuat banyak kesalahan dalam laga leg kedua.

"Jalan kami masih panjang di sini. Kami harus memulai permainan dengan baik, tetap berada dalam tempo permainan kemudian membuat kesalahan sesedikit mungkin lalu memanfaatkan kesalahan mereka," ujarnya.

"Inter adalah tim yang kuat, tetapi jika kami memainkan tim terbaik maka dapat bersaing. Jika tidak, itu akan sulit."

"Kami punya beberapa momentum untuk melaju di leg pertama yang tidak dapat dimaksimalkan. Besok, kami perlu mengambil peluang tersebut," tandasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com