Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kroasia Vs Brasil, Cara Bikin Selecao Frustrasi

Kompas.com - 09/12/2022, 17:00 WIB
Jason Timothy Yudha ,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber FIFA

KOMPAS.com - Pemain timnas Kroasia, Mateo Kovacic, bertutur bahwa mempertahankan penguasaan bola merupakan salah satu kunci untuk membuat frustrasi timnas Brasil di perempat final Piala Dunia 2022.

Laga Kroasia vs Brasil akan diselenggarakan di Education City Stadium pada Jumat (9/12/2022) pukul 22.00 WIB.

Di atas kertas, Brasil lebih diunggulkan untuk bisa mengalahkan tim berjuluk Vatreni tersebut dan melaju ke semifinal.

Namun, hal yang tidak boleh dilupakan oleh Brasil adalah kiprah Kroasia yang selalu membuat kejutan, seperti pada Piala Dunia 2018 ketika mereka mampu melaju ke partai final.

Baca juga: Piala Dunia 2022: 7 Hal yang Buat Mbappe Jadi Striker Perancis Paling Berbahaya

Pada laga di babak 16 besar, Kroasia berhasil mengalahkan Jepang 3-1 (1-1) setelah melewati drama adu penalti. Kedua tim harus beradu nasib pada babak adu penalti usai bermain imbang 1-1 hingga akhir extra time.

Gelandang Chelsea dan Kroasia, Mateo Kovacic, mengungkapkan ambisi timnya dalam misi mengalahkan Brasil di laga perempat final Piala Dunia 2022.

"Ya, kami menghadapi pertandingan besar di perempat final Piala Dunia ini. Lawannya kuat dan mereka memainkan sepak bola yang hebat," ungkap Kovacic dilansir dari FIFA+.

"Kami ingin membuktikan bahwa tim ini juga memainkan sepak bola yang hebat dan berusaha untuk mencapai semifinal," tegas pemain Chelsea itu.

Baca juga: Piala Dunia 2022: Pelatih Brasil Tolak Minta Maaf soal Tarian Tim Samba

Kroasia menunjukkan penampilan impresif di ajang empat tahunan tersebut usai finis di peringkat kedua Grup F dengan lima poin. 

Dilansir dari Al Jazeera, Vatreni pun hanya kebobolan dua gol sejauh ini di ajang Piala Dunia 2022.

Kovacic juga menjelaskan mengenai kiprah Kroasia yang telah menghadapi tim-tim yang tangguh selama ajang Piala Dunia 2022.

"Saya pikir tidak ada lawan yang mudah di Piala Dunia. Itu akan selalu sulit, tidak peduli siapa yang Anda lawan," sambungnya.

"Kami mengalami ini dengan tim-tim hebat seperti Maroko, Belgia, Kanada, dan Jepang. Khususnya, Jepang memainkan pertandingan yang hebat pada turnamen ini," jelas Kovacic.

"Semua tim itu luar biasa dan sekarang kami akan menghadapi lawan tangguh lainnya. Kami akan bersiap dan mencoba memainkan sepakbola berkualitas tinggi melawan mereka," ujar gelandang Chelsea itu.

Baca juga: Eksklusif Piala Dunia 2022: Menyaksikan Pembongkaran Stadion 974

Gelandang timnas Kroasia tersebut juga menjelaskan kesiapan timnya ketika ditanya apakah ada strategi khusus untuk mengalahkan Brasil.

Halaman:
Baca tentang


Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com