KOMPAS.com - Erik ten Hag menuntaskan misi terakhirnya bersama Ajax Amsterdam sebelum pergi ke Manchester United pada akhir musim. CEO Ajax, Edwin van der Sar, pun memberikan kata-kata menyentuh.
Ajax Amsterdam mengunci gelar Liga Belanda dengan satu laga tersisa setelah mengalahkan Heerenveen 5-0 di Johan Cruyff Arena pada Kamis (12/5/2022) dini hari WIB.
Itu adalah kemenangan ke-26 dari 33 laga pasukan Erik ten Hag musim ini dan membuat mereka unggul empat poin dari PSV Eindhoven di peringkat kedua jelang laga terakhir musim.
Gelar kali ini merupakan yang ke-36 sepanjang sejarah Ajax Amsterdam.
Erik ten Hag serta para anak asuhnya pun merayakan pencapaian tersebut di hadapan suporter mereka sendiri yang memadati Johan Cruyff Arena.
Baca juga: Ajax Juara Liga Belanda, Erik ten Hag Beri Kado Manis Sebelum Gabung ke Man United
Ten Hag bahkan dilempar ke udara oleh para pemain Ajax.
Pada perayaan tersebut, CEO Ajax Amsterdam, Edwin van der Sar, memberikan kata-kata perpisahan kepada sang pelatih berkepala plontos tersebut.
"Saya ingat ketika ia datang ke sini empat setengah tahun lalu. Saya ingat pembicaraan pertama kami soal sepak bola dan apa rencana Anda buat Ajax?" ujarnya seperti dikutip dari Voetbal International.
"Sekarang, Anda melebihi semua ekspektasi. Anda membawa Ajax memainkan sepak bola dominan dan atraktif."
"Anda juga membawa Ajax memenangi gelar demi gelar, mencapai semifinal Liga Champions dan menjadi juara Piala Belanda," ujar Van der Sar yang langsung disambut gemuruh para fans.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.