KOMPAS.com – Ajax Amsterdam berhasil menjadi juara Eredivisie, kasta tertinggi Liga Belanda musim 2021-2022.
Kepastian tersebut didapatkan Ajax Amsterdam seusai memenangi pertandingan melawan Heerenveen dengan skor telak 5-0.
Adapun pertandingan Ajax vs Heerenveen dalam jadwal Liga Belanda bergulir di Stadion Amsterdam Arena pada Kamis (12/5/2022) dini hari WIB.
Baca juga: Man United di Ambang Datangkan Ten Hag, Bagaimana Sikap Ajax?
Kemenangan Ajax Amsterdam atas Heerenveen diraih melalui kontribusi Nicolas Tagliafico (19’), Steven Berghuis (33’), Sebastien Haller (38’), Brian Brobbey (85’), dan Edson Alvarez (90’).
Dengan demikian, Ajax Amsterdam berhasil menyematkan diri mereka sebagai juara Liga Belanda musim 2021-2022.
Hal tersebut bisa terjadi lantaran jumlah poin Ajax Amsterdam sudah tidak mungkin bisa lagi dikejar PSV, yang menjadi pesaing terdekat mereka.
Baca juga: Ada Persaingan antara Manajer PSG Melawan Ajax demi MU
Saat ini, Ajax Amsterdam berada di peringkat pertama klasemen Liga Belanda seusai mengoleksi 82 angka dari 33 laga.
Sementara itu, PSV berada di posisi kedua klasemen dengan mengukir catatan 78 poin dari jumlah laga serupa.
Dengan satu pertandingan tersisa, PSV mustahil untuk mengejar Ajax meski mereka sukses memenangi laga terakhir.
Baca juga: Peringatan buat Erik ten Hag: Ronaldo Akan Bikin Satu Musim MU Terbuang Sia-sia
Keberhasilan ini membuat Ajax Amsterdam menjadi pengoleksi gelar juara Eredivisie terbanyak sepanjang sejarah kompetisi.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.