KOMPAS.com - Perjalanan Lionel Messi juara Liga Perancis bersama PSG diwarnai dengan 400 menit lebih puasa gol. Tapi, Liga Perancis adalah saksi kehebatan Messi sang mesin assist.
Lionel Messi yang mentas sebagai starter mengantar Paris Saint-Germain (PSG) menyegel gelar juara Liga Perancis 2021-2022 lewat raihan hasil imbang 1-1 kontra Lens di Stadion Parc des Princes, Minggu (24/4/2022) dini hari WIB.
Pada laga PSG vs Lens yang masuk rangkaian pekan ke-34 Ligue 1, kasta tertinggi Liga Perancis, musim 2021-2022 Messi muncul sebagai pencetak gol semata wayang PSG pada menit ke-68
Skor menjadi seimbang 1-1 begitu Corentin Jean menyamakan kedudukan pada menit ke-88.
Guna mengamankan titel juara Ligue 1 musim ini, Messi dkk memang hanya butuh ekstra satu poin pada pekan ke-34.
Baca juga: Hasil Clermont Vs PSG 1-6: Trio MNM Menggila, Messi 3 Assist, Neymar dan Mbappe Hat-trick!
Berbekal kemenangan atas Lens, PSG tak lagi tersentuh oleh sang pesaing terdekat Olympique Marseille, yang baru mentas Senin (25/4/2022) dini hari besok di markas Reims.
PSG saat ini unggul 16 poin atas Marseille di klasemen kompetisi Ligue 1.
Jarak poin yang begitu jauh itu bisa menimbulkan kesan salah bahwa upaya Messi mengantar PSG juara Liga Perancis musim ini berjalan mudah.
Fakta di lapangan menunjukkan bahwa Messi melalui jalan penuh liku kala melakoni musim debut di Liga Perancis bersama PSG.
Pada awal musim Liga Perancis 2021-2022, Messi sempat didera puasa gol cukup lama, persisnya selama 412 menit.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.