Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terjadi Lonjakan Kasus Covid-19, Persib Tingkatkan Kewaspadaan

Kompas.com - 25/06/2021, 21:20 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Persib Bandung meningkatkan kewaspadaan bagi para pemain dan seluruh staf tim agar tak terpapar virus corona. Seperti diketahui, terjadi lonjakan kasus penyebaran Covid-19 di sejumlah wilayah di Indonesia.

Demi mengantisipasi adanya pemain atau staf tim yang terdampak virus tersebut, pelatih Persib Robert Rene Alberts pun tak pernah bosan untuk mengingatkan anak asuhnya agar disiplin menerapkan protokol kesehatan (prokes) ketat.

Para pemain diharapkan mengurangi aktivitas di luar rumah. Bila tidak ada keperluan yang mendesak, sebaiknya mereka tidak perlu pergi keluar rumah.

"Sekarang ini tidak hanya mengingatkan pemain untuk menjaga jarak. Namun, saya himbau kepada mereka untuk tidak bepergian keluar kalau tidak perlu," kata Alberts kepada wartawan, Jumat (25/6/2021).

"Selalu jaga semuanya dalam keadaan bersih karena ini bukan soal Anda sendiri tapi juga anak dan istri Anda di rumah," sambung dia.

Baca juga: Robert Alberts Beri Tanggapan soal Rumor Marc Klok Gabung Persib

Dalam waktu dekat, Persib akan tampil di turnamen Piala Wali Kota Solo.

Seperti diketahui, Solo juga menjadi salah satu daerah di Indonesia yang turut mengalami lonjakan kasus penyebaran Covid-19.

Alberts memastikan Persib tetap ambil bagian di Piala Wali Kota Solo. Pelatih asal Belanda itu menuturkan  turnamen tersebut memang akan menerapkan protokol ketat untuk memastikan keamanan seluruh elemen tim yang bertanding.

Hanya saja, prokes ketat dalam turnamen bukan jaminan para pemain tidak terdampak Covid-19.

Baca juga: Teja Paku Alam Absen Bela Persib di Piala Wali Kota Solo

Potensi penularan akan selalu ada. Oleh karena itu, prokes dalam turnamen juga harus didukung dengan kedisiplinan para pemain dalam menjaga diri mereka agar terhindar dari penularan virus.

"Saya tidak bisa memastikan keamanan bagi para pemain saya di Solo. Bahkan, jika setiap hari kami melakukan swab test," tutur Alberts.

"Tidak ada gunanya Anda melakukan tes ini karena yang terpenting adalah perilaku Anda, yaitu dengan tidak bersentuhan atau menjaga jarak dengan orang lain," imbuh dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com