Tidak disebutkan soal maksud dan tujuan Jorge, tetapi diyakini dia bakal membahas soal perpanjangan kontrak Messi.
Kehadiran Joan Laporta diharapkan bisa membuat Messi berubah pikiran dan mengurungkan niatnya pergi dari Barcelona.
Sedikit mundur ke belakang, pada bursa transfer musim panas lalu, Messi pernah merajuk dan meminta pergi dari Barcelona.
Selain karena alasan kemunduran prestasi Barcelona, adanya Josep Maria Bartomeu di kursi presiden Barca waktu itu juga menjadi alasan Messi ingin hengkang.
Namun, Bartomeu akhirnya meletakkan jabatannya pada Oktober 2020 dan sekarang Barcelona telah memiliki pemimpin baru.
Baca juga: Satu Alasan Performa Ronaldo Dianggap Lebih Buruk dari Messi
Lionel Messi sudah mencatatkan 766 penampilan dengan kontribusi 659 gol dan 289 assist sejak naik ke tim senior Barcelona pada 2005.
Musim ini, pemain 33 tahun itu sudah menorehnan 25 gol dan 11 assist dalam 35 penampilan bersama Barca di semua kompetisi.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.