Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Inter Milan Vs Genoa - Pesta Gol di Giuseppe Meazza, Nerazzurri Nyaman di Puncak

Kompas.com - 28/02/2021, 23:03 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi


KOMPAS.com - Inter Milan semakin menjauh dari rival-rivalnya di klasemen Liga Italia 2020-2021 usai mengamankan kemenangan atas Genoa

Duel Inter Milan vs Genoa yang merupakan laga pekan ke-24 Liga Italia 2020-2021 itu, digelar di Stadion Giuseppe Meazza, Minggu (28/2/2021) malam WIB.

Dalam pertandingan itu, Inter Milan menang 3-0 berkat gol Romelu Lukaku (1'), Matteo Darmian (69') dan Alexis Sanchez (77'). 

Kemenangan ini membawa Inter Milan semakin nyaman di puncak klasemen. Mereka kini mengoleksi 56 poin dari 24 pertandingan. 

Tim berjulukan I Nerazzurri itu unggul enam angka atas AC Milan yang berada di peringkat kedua dengan catatan 49 poin. Adapun, AC Milan baru bermain melawan AS Roma pada dini hari nanti. 

Baca juga: Krisis Keuangan Bikin Klub Saudara Inter Milan Dibekukan

Jalannya laga Inter Milan vs Genoa

Inter Milan unggul cepat saat pertandingan baru berjalan 32 detik berkat kerja sama Romelu Lukaku dan Lautaro Martinez.

Lukaku menerima assist dari Lautaro Martinez sambil berlari menuju tepi kotak penalti sebelum melepaskan tendangan mendatar ke gawang Genoa. Inter Milan unggul 1-0 untuk sementara.

Inter Milan kembali menciptakan peluang untuk menggandakan keunggulan. Pada menit ke-14, Lukaku mengoper bola ke Matteo Darmian yang berlari ke kotak penalti.

Sayang bagi Inter, upaya Darmian belum berbuah gol lantaran tembakannya melebar dari target.

Pada menit ke-25, Lukaku nyaris mencatatkan namanya lagi di papan skor. Namun, tendangannya dari luar kotak penalti mampu diblok kiper Genoa, Mattia Perin.

Inter Milan terus menekan Genoa. Menjelang 10 menit berakhirnya babak pertama, Lautaro Martinez membuat dua peluang untuk mencetak gol.

Sayang buat Lautaro, kedua percobaan itu tak berbuah gol usai Mattia Perin berhasil melakukan penyelamatan.

Keunggulan 1-0 untuk Inter Milan pun bertahan hingga babak pertama usai.

Genoa selaku tim tamu bermain lebih agresif pada babak kedua. Mereka beberapa kali berhasil memutus serangan Romelu Lukaku dkk. 

Baca juga: Messi dan Ronaldo Pekan Ini: Kompak Cetak Gol Ke-19 tapi Beda Nasib

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com