Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man United Vs Sociedad, Rashford Kenang Gol Debut di Old Trafford

Kompas.com - 25/02/2021, 08:21 WIB
Medikantyo Junandika Adhikresna,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penyerang Manchester United, Marcus Rashford, memiliki memori indah bertepatan dengan laga leg kedua 32 besar Liga Europa menghadapi Real Sociedad pada Kamis (25/2/2021) atau Jumat dini hari WIB.

Tepat lima tahun lalu, tepatnya 25 Februari 2016, Marcus Rashford mencatatkan gol debutnya untuk skuad Man United yang kebetulan ditorehkannya ketika bermain di ajang Liga Europa.

Saat itu, Rashford turun bertanding sebagai pemain mula, setelah Anthony Martial harus meninggalkan lapangan akibat cedera saat pemanasan jelang laga kontra FC Midtjylland pada babak 32 besar.

Man United akhirnya meraih kemenangan dengan skor 5-1, berkat kontribusi dua gol dari Rashford pada babak kedua.

Dalam proses merayakan gol perdana yang ia buat ketika itu, Rashford mengingat jelas langsung menghampiri Dean Henderson, kiper Man United, di tribune penonton.

Baca juga: Kolongi Lawan dan Bikin Gol Lawan Newcastle, Rashford Kian Dominan di MU

"Hal yang paling saya ingat adalah menyadari adanya rekan setim dari akademi Man United duduk di tribune penonton dan berlari ke arah mereka," ujar Rashford seperti dilansir dari laman resmi Man United.

"Anda (Henderson) langsung meraih saya ketika itu, bisa jadi hal tersebut merupakan kenangan paling jelas terkait gol tersebut," kata Rashford yang diwawancarai berbarengan dengan rekan setimnya itu.

Di sisi lain, Henderson merasa bangga melihat rekan setimnya di tim akademi Man United berhasil mencatatkan gol untuk tim utama di kandang sendiri.

Sang kiper masih merasa antusias mengingat kembali momen kebersamaan mereka dalam laga tersebut.

"Perayaan gol tersebut bahkan masih kami bahas selama beberapa hari berikutnya," kata Henderson.

"Ada rasa penasaran dalam diri saya mengenai bagaimana rasanya berada di posisi tersebut."

Marcus Rashford saat ini sudah mencatatkan 85 gol untuk Man United di berbagai ajang dalam periode lima tahun sejak penampilan tersebut.

Baca juga: Lampaui Rekor Man United, Bayern Muenchen Raja Tandang Liga Champions

Catatan itu, sudah menyamai jumlah capaian gol milik gelandang legendaris Man United, David Beckham, pada kurun waktu 1993 hingga 2003.

"Sejujurnya saya tidak menyadari sudah mencetak gol sebanyak itu untuk Man United!" ujar Beckham merespons capaian terbaru Rashford di akun media sosialnya.

Man United sendiri tengah unggul agregat 4-0 atas Sociedad dari duel leg pertama pada pekan lalu, yang salah satu golnya tercipta dari kaki Marcus Rashford.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

Sports
Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Internasional
Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Liga Champions
Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Internasional
Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com