Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Reaksi Pedas Eriksen Saat Ditanya Fans Kenapa Minim Bermain bagi Inter

Kompas.com - 30/10/2020, 11:30 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Christian Eriksen bereaksi dengan keras saat seorang fans bertanya kenapa dirinya hanya bermain sedikit musim ini.

Christian Eriksen menjawab pertanyaan seorang fans dalam sesi Tanya Jawab yang diorganisir oleh federasi sepak bola Denmark.

Gelandang Inter Milan itu merasa terganggu dengan satu pertanyaan mengenai menit bermainnya bersama pelatih Antonio Conte.

"Kenapa kamu bermain sedikit sekali bagi Inter Milan?" Tanya seorang fans, seperti dikutip dari Gazzetta dello Sport.

Baca juga: Lukaku Cedera, Absen pada Laga Real Madrid Vs Inter Milan?

"Hubungi saja Antonio Conte, tanya langsung," tutur gelandang berusia 28 tahun itu dengan pedas.

"Kamu harus menelepon sang pelatih dan tanya ke dia karena ini adalah keputusan dia."

"Banyak naik dan turun di sepak bola, jarang sekali segalanya berjalan lancar bagi seorang pemain."

Christian Eriksen memang kesulitan bermain musim ini.

Ia hanya tampil dua kali dari lima laga sebagai starter di Serie A dan tak pernah menyelesaikan 90 menit.

Baca juga: Christian Eriksen Frustrasi Cuma Jadi Hiasan di Bangku Cadangan Inter Milan

Di Liga Champions, ia turun 79 menit dari awal laga kontra Borussia Moenchengladbach tetapi turun lagi ke bench pada laga berikutnya lawan Shakhtar Donetsk.

Pada akhir musim lalu, Eriksen hanya bermain 1 menit masing-masing laga pada pdua pertandingan terakhir Inter Milan di Serie A.

Sadar akan hal ini, Eriksen memilih menghiraukan kritikan yang terus berdatangan kepadanya sejak tiba di Italia dari Tottenham Hotspur.

"Saya tidak memikirkan hal ini. Sejak pindah ke Italia, semua orang di sini punya pendapat masing-masing. Anda harus percaya mereka yang terdekat dan menghiraukan yang lain," tuturnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com