Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

14 Anggota Tim Positif Covid-19, Genoa Tunggu Kebijakan Lega Serie A

Kompas.com - 30/09/2020, 15:20 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - CEO Genoa, Flavio Ricciardella, mengaku sudah melaporkan kabar 14 anggota timnya positif Covid-19 kepada operator Liga Italia, Lega Serie A.

Namun, hingga saat ini Flavio Ricciardella belum mendapatkan balasan dari Lega Serie A terkait jadwal Genoa selanjutnya.

Genoa mengumumkan 14 anggota timnya positif Covid-19, Senin (28/9/2020).

Pengumuman itu dirilis 24 jam setelah Genoa kalah 0-6 dari Napoli pada laga pekan kedua Liga Italia.

Sebelum laga melawan Napoli, dua pemain Genoa yakni Mattia Perin dan Lasse Schone sudah terlebih dahulu terdeteksi menderita Covid-19.

Baca juga: 14 Anggota Tim Genoa Positif Covid-19, Liga Italia Terancam Ditunda

Meski ditemukan kasus positif Covid-19, Genoa saat itu tetap memutuskan berangkat ke kandang Napoli, Stadion San Paolo.

Kini, setelah 14 anggota timnya positif Covid-19, Genoa langsung menutup fasilitas latihannya, Gianluca Signorini.

Seluruh pemain, pelatih, dan staf, juga diliburkan untuk menjalani isolasi mandiri di kediamannya masing-masing.

Selanjutnya, Genoa dijadwalkan menjamu Torino di Stadion Luigi Ferraris pada laga pekan ketiga Liga Italia, Sabtu (3/10/2020).

Status laga itu kini sedang dipertanyakan setelah 14 punggawa Genoa dinyatakan positif Covid-19.

Berbeda dari liga top Eropa lainnya, Liga Italia tidak menentukan minimal kasus Covid-19 dalam sebuah tim yang bisa membuat pertandingan ditunda.

Namun, mengacu kepada protokol kesehatan UEFA, pertandingan bisa ditunda jika ada minimal 13 orang anggota salah satu tim positif Covid-19.

Baca juga: 11 Pemain Genoa Positif Covid-19, Juventus Ikut Terseret

Terkait status laga Genoa vs Torino, Flavio Ricciardella, secara tersirat menginginkan ditunda.

"Kami sudah memberi tahu Lega Serie A dan Federasi Sepak Bola Italia (FIGC)," kata Flavio Ricciardella dikutip dari situs Sky Sports Italia, Selasa (29/9/2020).

"Kami belum membuat permintaan apa-apa kepada mereka. Namun, kami mengharapkan keputusan yang bijak demi kepentingan semua," ucap Flavio Ricciardella menambahkan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

Sports
Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Internasional
Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Liga Champions
Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Internasional
Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com