Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jaino Matos: Indonesia Tak Butuh Pemain Naturalisasi, Asalkan...

Kompas.com - 21/08/2020, 21:40 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Penggiat sepak bola usia muda, Jaino Matos, mengutarakan bahwa Indonesia tak kekurangan stok pemain muda asalkan program pemolesan mereka tepat dari atas sampai bawah.

Mantan pelatih Persiba Balikpapan itu juga mengatakan bahwa dirinya tidak anti program naturalisasi apabila pemain-pemain bersangkutan telah berkontribusi besar dI Indonesia.

Jaino Matos mengutarakan beberapa hal ini saat KOMPAS.com menanyakan pendapatnya mengenai kedatangan lima pemain muda asal Brasil ke klub-klub Liga 1 dalam beberapa hari terakhir.

Disinyalir, kelima pemain ini datang sebagai program "terobosan" PSSI untuk mendongkrak kesuksesan timnas di Piala Dunia U20 2021 lewat upaya naturalisasi atau nasionalisasi.

Baca juga: Langkah Terobosan PSSI dan Istilah Nasionalisasi, Bukan Naturalisasi

Berbicara mengenai para pemain tersebut, Jaino Matos mengatakan bahwa Merah Putih tak memerlukan pemain naturalisasi.

Menurutnya, Tanah Air punya segudang pemain dengan talenta besar. Namun, ada syarat-syarat yang harus dilengkapi agar potensi para pemain Indonesia terpenuhi.

"Indonesia tak butuh pemain naturalisasi. Tidak butuh. Talenta Indonesia cukup, dengan catatan apabila program-program semua segmen dari paling bawah sampai atas terintegrasi dengan baik," tuturnya kepada KOMPAS.com.

"Apabila pola latihan, sains, ilmu pengetahuan, dan program perorangan tepat, kita bisa meningkatkan potensi pemain lokal."

Jaino pun berbicara mengenai potensi para pemain muda asal Brasil tersebut apabila benar mereka nantinya akan dinaturalisasi demi menghadapi Piala Dunia U20 2021.

Ia membandingkan beberapa pemain yang telah menjalani naturalisasi serta para pemain dengan garis keturunan Indonesia seperti Jack Brown yang tengah tergabung ke TC Timnas U19.

Baca juga: Pengkhianatan PSSI Jika Isu Naturalisasi Pemain Muda Benar Adanya

"Pemain naturalisasi itu apa? Jack Brown itu orang Indonesia, bukan naturalisasi. Ibunya orang Indonesia, punya paspor Indonesia. Dia berhak main Indonesia dan berhak membela negara ini," tuturnya.

"Kemudian, ada pemain seperti Raphael Maitimo, Irfan Bachdim, dan Diego Michiels, mereka ini orang-orang Indonesia dari garis keturunan mereka, baik ayah/ibu atau kakek-nenek. Mereka berhak."

"Lalu, ada pemain seperti Beto Goncalves, mungkin pemain asing terbaik di Indonesia dalam 10 tahun terakhir. Beto memiliki istri dan anak orang Indonesia," tutur pria asal Brasil yang menghabiskan tujuh tahun terakhir di Indonesia tersebut.

Baca juga: Aji Santoso Sorot Isu Naturalisasi Pemain Brasil untuk Piala Dunia U20

"Sama dengan Spaso (Ilija Spasojevic) dan Greg (Nwokolo)."

"Jadi naturalisasi itu beda-beda. Beto dkk dinaturalisasi berdasarkan prestasi dan ikatan dengan Indonesia."

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia
PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

Internasional
Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas Indonesia
Saat Rekor Penalti Pemain Guinea Ternoda dalam Laga Vs Timnas U23 Indonesia...

Saat Rekor Penalti Pemain Guinea Ternoda dalam Laga Vs Timnas U23 Indonesia...

Internasional
Guinea dan Ilaix Moriba Diserbu Komentar Rasis, Sepak Bola Seharusnya Mempersatukan

Guinea dan Ilaix Moriba Diserbu Komentar Rasis, Sepak Bola Seharusnya Mempersatukan

Timnas Indonesia
Guinea Masuk Grup 'Neraka' Olimpiade 2024, Pelatih Reuni dengan Henry

Guinea Masuk Grup "Neraka" Olimpiade 2024, Pelatih Reuni dengan Henry

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap 'Sulit' Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap "Sulit" Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Internasional
Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Liga Indonesia
Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com