Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Voting Game Persib Vs Kerala Blasters Ketat, Maung Bandung Unggul

Kompas.com - 07/04/2020, 09:32 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Persib Bandung saat ini telah unggul sementara dalam kompetisi antarklub internasional di dunia maya melawan wakil India, Kerala Blasters.

Pertandingan Persib vs Kerala ini merupakan laga voting game yang digelar oleh akun yang mengklaim peneliti media sosial, San Bass Media.

Adu kompetisi berbasis pemungutan suara secara daring ini untuk melihat pendukung mana yang paling fanatik di Twitter.

Pemenang dari pemungutan suara secara daring ini akan ditentukan dari jumlah suara paling banyak.

Baca juga: Robert Alberts Sebut Penangguhan Liga 1 Bisa Pengaruhi Performa Persib

Persib vs Kerala ini sudah memasuki babak 16 besar dan saat ini klub berjuluk Maung Bandung unggul sementara dalam pemungutan suara.

Persib Bandung unggul sementara dengan 54 persen dari 115.021 suara atau lebih tepatnya 62.111 suara.

Sementara Kerala Blasters mendapatkan 46 persen suara atau lebih tepatnya 52.910 suara.

Pemungutan suara secara daring ini masih bisa berubah. Sebab, pemungutan suara ini diselenggarakan dari Senin (6/4/2020) sampai Rabu (8/4/2020).

Jika Persib Bandung menang, maka Maung Bandung berpeluang menghadapi pemenang dari Ittihad (Arab Saudi) vs Galatasaray (Turki) di babak perempat final.

Sebagai informasi, wakil Indonesia dalam kompetisi dunia maya tersebut Persib Bandung dan Persija Jakarta.

Namun, Persija Jakarta sudah gugur terlebih dahulu di babak 62 besar melawan wakil Brasil, Flamengo.

Baca juga: Persib Bandung Beraksi Hari Ini, Potensi Besar Tembus Perempat Final

Kompetisi pemungutan suara secara daring ini sangat antusias diikuti oleh fans klub sepak bola.

Sebab, kompetisi di dunia maya ini bisa menjadi hiburan di tengah situasi pandemi virus corona yang menyerang beberapa negara di dunia, termasuk Indonesia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com