Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Umuh Sarankan Kontrak Kevin van Kippersluis di Persib Tak Diperpanjang

BANDUNG, KOMPAS.com - Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar, menyarankan agar kontrak Kevin van Kippersluis tak diperpanjang.

Umuh menilai, sejak didatangkan pada pertengahan musim 2019 lalu, Kippersluis minim kontribusi bagi Persib.

Sejauh ini pemain asal Belanda itu baru mencetak dua gol dan satu assist dari 14 penampilan.

Kontrak Kippesluis bersama Persib akan berakhir pada Desember 2020.

Umuh menyarankan, manajemen dan pelatih klub berjulukan Maung Bandung itu mencari pemain baru ketimbang memperpanjang kontrak Kippersluis.

"Ketika Kevin main di depan, dia tidak efektif, jadi seperti kami ini bermain dengan 10 pemain. Ya, kelihatan kan kalau kontribusinya kurang untuk tim," kata Umuh di Graha Persib, Kota Bandung, Selasa (10/12/2019).

Umuh tidak bermaksud untuk mengintervensi.

Dia hanya melihat realita yang sebenarnya terjadi di lapangan. Selain itu, diakui Umuh, banyak juga bobotoh yang menyuarakan agar Kippersluis didepak dari skuad Persib pada musim depan.

Pada kenyataannya, performa Kippersluis bersama Persib memang tengah disorot bobotoh. Di media sosial, bobotoh ramai-ramai mengunggah hashtag atau tanda pagar #KevinOut.

"Saya bukan intervensi, ini mah kenyataan, saya punya hak untuk ngomong. Kalau diteruskan di Persib, saya yakin orang sakit itu," tutur Umuh.

"Saya bukan intervensi, saya hanya memberikan saran kalau Kevin seharusnya dicoret saja, tidak usah diperpanjang," ucap dia.

Perihal penggantinya, Umuh enggan berkomentar lebih jauh. Menurut dia, hal tersebut merupakan hak prerogatif pelatih.

Hanya, dia menyarankan agar tim pelatih dan manajemen bisa mendapatkan pengganti yang tepat untuk menggantikan Kippersluis.

"Kalau pengganti itu kan semua tergantung pelatih semua. Pelatih mudah-mudahan bisa cari yang lebih bagus," ujar Umuh.

"Saya pesan kepada pengurus jangan main-main dengan pemain, dengan salah satu pemain, kalau jelek mainnya bahaya," tutur dia.

Selain Kipeprsluis, ada juga Omid Nazari yang kontraknya akan berakhir pada Desember 2020. Menurut Umuh, Nazari layak untuk dipertahankan karena kontribusinya yang cukup baik untuk Persib.

"Sudah satu saja itulah, kalau ada Kevin main sama kayak 10 orang main," ucap Umuh.

https://bola.kompas.com/read/2019/12/10/16300038/umuh-sarankan-kontrak-kevin-van-kippersluis-di-persib-tak-diperpanjang

Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke