Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

LIB Rilis Surat Keputusan, Arema FC Minta Pencairan Subsidi Disesuaikan dengan Kondisi Klub

Kompas.com - 04/11/2020, 08:00 WIB
Suci Rahayu,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - PT LIB selaku operator akhirnya merilis surat Penyampaian Status Kompetisi Liga 1 Tahun 2020.

Selain keputusan penundaan Liga 1 hingga  Februari 2021, PT LIB melalui surat bernomor 394/LIB-KOM/XI/2020 tersebut juga membahas berbagai hal termasuk masalah pembayaran subsidi atau hak komersial klub.

Poin keenam disebutkan bahwa kontribusi komersial klub mulai Oktober 2020 hingga Januari 2021 akan diberikan dengan besaran 25 persen dari nilai 800 juta per bulan yang sudah ditetapkan sebelumnya dan akan dilakukan saat kompetisi berjalan atau bulan Februari.

Sementara, pada poin ketujuh disebutkan apabila kompetisi berjalan sesuai rencana pada Februari-Juli 2021 maka subsidi akan dibayarkan normal sebesar 800 juta perbulan.

Baca juga: Khawatir Digugat, Arema FC Tuntut PSSI Keluarkan Perlindungan untuk Klub

Keputusan tersebut mendulang reaksi dari pihak Arema FC.

Pihak Singo Edan keberatan dengan bunyi poin keenam yang menyebutkan bahwa pembayaran komersial klub mulai bulan Oktober hingga Januari akan dibayarkan bulan Februari.

Seluruh klub peserta Liga 1 2020 sudah menunjukkan komitmen dengan mengupayakan kegiatan tim kembali hidup menjelang lanjutan kompetisi yang seharusnya diputar pada Oktober lalu.

Mereka mengatakan bahwa hal itu tidaklah mudah, apalagi selama penghentian kompetisi pihak klub praktis tak memiliki pemasukan sehingga menciptakan defisit anggaran yang sangat berat.

“Praktis kondisi akan akan sangat memperburuk klub, sebab rata-rata semua tim pada bulan November memperpanjang kontrak pemain dengan harapan kompetisi digelar pada bulan November 2020. Namun, faktanya ditunda sampai Februari tahun depan,” kata Media Officer Arema FC, Sudarmaji.

Baca juga: Penundaan Kompetisi Diperpanjang, Arema FC Tuntut Dua Hal

“Klub juga dihadapkan pada situasi sulit khawatir muncul sengketa baru dengan pemain yang akan menjadi rumit untuk menjaga keberlangsungan hidup klub,” imbuhnya.

Karena itu sebagai jalan terbaik Arema FC berharap subsidi bulan Oktober-Januari sebesar 25 persen tetap direalisasikan secepat mungkin.

Hal ini agar membantu meringankan beban pengeluaran klub. Sekaligus sedikit membantu menstabilkan keuangan klub yang berjalan hampir setahun tanpa pemasukan.

Arema FC juga mendesak PSSI menerbitkan SK baru yang mampu menyelesaikan keresahan-keresahan yang dirasakan ini.

"Kami sangat berharap, PSSI segera mengeluarkan SK baru terkait relaksasi kewajiban kepada pemain, agar klub terproteksi," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com