Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liga Inggris Kembali, Marcus Rashford Sudah di Kompleks Latihan Man United

Kompas.com - 16/05/2020, 13:10 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Penyerang Manchester United, Marcus Rashford, menjadi personel Setan Merah pertama yang kembali ke lapangan latihan di tengah pandemi virus corona.

Liga Inggris memang di jalur kembali setelah mendapat izin Pemerintah Inggris.

Premier League berencana kembali merumput pada Jumat, 12 Juni 2020.

Road map Liga Inggris kembali adalah latihan secara berkelompok yang akan dimulai lagi di lapangaln latihan masing-masing klub pada pekan depan.

Pada fase pertama, latihan akan dibatasi ke beberapa kelompok pemain dengan batasan physical distancing ketat.

Baca juga: Liga Inggris Kembali, Ini Normalitas Baru di Lapangan Latihan

Namun, Marcus Rashford sudah melapor ke kompleks latihan Setan Merah di Carrington terhitung dua pekan terakhir.

Manchester Evening News mengabarkan kalau kembalinya Marcus Rashford adalah demi perawatan cedera punggung yang ia terima.

Rashford melakukan terapi dua kali seminggu di Carrington dengan sekali sesinya berlangsung selama kurang lebih satu jam.

Penyerang muda tersebut tak melakukan latihan luar lapangan sedikit pun saat di Carrington dan ia merupakan satu-satunya pemain Man United yang diperbolehkan ke pusat latihan tim selama lockdown.

Marcus Rashford telah absen dari berseragam Manchester United sejak memperparah cedera punggung yang ia miliki pada laga replay Piala FA kontra Wolverhampton Wanderers pada 15 Januari.

Baca juga: Mayoritas Pemain Liga Inggris Siap Merumput Lagi, tetapi...

Penyerang bernomor punggung 10 itu telah mencetak 19 gol dari 31 laga di semua kompetisi bersama Manchester United musim ini.

Beberapa pemain Manchester United latihan kembali jelang dimulainya kembali latihan berkelompok.

Beberapa pemain yang meningkatkan latihan mereka jelang momen tersebut adalah Luke Shaw serta Daniel James.

Keduanya terlihat berlatih di lapangan sebuah sekolah di Cheshire, distrik di luar Greater Manchester, pada Jumat (15/5/2020).

Pemain lain yang telah latihan bersama adalah Paul Pogba, Andreas Pereira, dan Victor Lindelof.

Ketiga pemain tersebut menjalani latihan bersama di sebuah taman di Bowdon pada hari Kamis, juga dengan tetap memerhatikan peraturan physical distancing.

Anthony Martial dan Odion Ighalo juga menjalani latihan individu pada hari tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Final Liga Champions, Dortmund Vs Real Madrid

Jadwal Final Liga Champions, Dortmund Vs Real Madrid

Liga Champions
Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Liga Champions
Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com