Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PSM Makassar Vs Persija Jakarta, Pluim Siap Tempur di Piala Indonesia

Kompas.com - 06/08/2019, 07:00 WIB
Himawan,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

MAKASSAR, KOMPAS.com - Kapten PSM Makassar, Wiljan Pluim, dipastikan bakal diturunkan di final leg kedua Piala Indonesia melawan Persija Jakarta di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Sulawesi Selatan, Selasa (6/8/2019). 

Pemain berkebangsaan Belanda ini pun mengaku tidak sabar untuk memainkan final pertamanya bersama klub yang dibelanya selama tiga tahun terakhir. 

"Kami siap dan semuanya sudah menyiapkan diri untuk pertandingan besok," kata Pluim saat menghadiri konferensi pers jelang laga di Stadion Andi Mattalatta, Senin (6/8/2019).

"Setelah tiga tahun berada di sini, ini kesempatan saya memberikan piala pertama untuk PSM Makassar," ucap Pluim.

Baca juga: PSM vs Persija, Macan Kemayoran Sudah Analisis Kelemahan Lawan

Meski turut kecewa dengan penundaan final pada pekan lalu, pemain yang berposisi sebagai gelandang ini mengaku tidak memiliki persiapan khusus untuk menghadapi tim yang berjuluk Macan Kemayoran itu. 

Meski tidak bermain di dua laga terakhir PSM Makassar, Wiljan Pluim juga tidak khawatir dengan performanya bersama para pemain PSM untuk membalikkan keadaan. 

"Tidak ada penyesuaian yang saya lakukan, saya persiapkan diri saya dengan baik dan berlatih dengan baik untuk melatih fisik saya," tutur Pluim.

"Kalau tidak ada hal-hal aneh, saya siap untuk bermain," katanya. 

Baca juga: Polisi Jamin Keamanan Persija Saat Lawan PSM di Leg 2 Final Piala Indonesia

Senada dengan Pluim, pelatih PSM Makassar Darije Kalezic juga memastikan Wiljan Pluim dalam kondisi prima saat menghadapi Persija Jakarta besok. 

Selain Pluim, dua pemain lainnya yang diragukan tampil, M Rahmat dan Asnawi Mangkualam, juga dalam kondisi siap tampil untuk mengejar defisit satu gol dari Persija Jakarta. 

Pelatih PSM Makassar Darije Kalezic (biru) dan bek PSM Makassar Zulkifli Syukur (merah) saat konferensi pers usai bermain melawan Tira Persikabo di stadion Pakansari, Bogor, Rabu (29/5/2019) malam. Official PSM Makassar Pelatih PSM Makassar Darije Kalezic (biru) dan bek PSM Makassar Zulkifli Syukur (merah) saat konferensi pers usai bermain melawan Tira Persikabo di stadion Pakansari, Bogor, Rabu (29/5/2019) malam.

"Mereka siap, mereka latihan kemarin, mereka latihan hari ini, mereka tidak ada masalah," kata Darije. 

"Saya akan instruksikan tim saya untuk terus aktif selama 90 menit dan memaksa mereka bermain dengan perorganisasian dengan baik," katanya. 

Baca juga: Tak Mau Ambil Risiko, PSM Tidak Sertakan Pluim Saat Lawan Bali United

Sebelumnya, pada leg pertama final Piala Indonesia yang digelar di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Persija berhasil mengalahkan PSM Makassar dengan skor tipis 1-0.

Gol saat itu dicetak Ryuji Utomo pada babak kedua. 

Final leg kedua sedianya dijadwalkan pada Minggu (28/7/2019) lalu di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Sulawesi Selatan.

Namun, karena persoalan keamanan, PSSI memindahkan jadwal final ini dan baru akan digelar pada Selasa 6 Agustus hari ini.

Baca juga: Jadwal Leg Kedua Final Piala Indonesia 2019, PSM Vs Persija 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com