Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PSM vs Persija, Macan Kemayoran Sudah Analisis Kelemahan Lawan

Kompas.com - 05/08/2019, 19:21 WIB
Nugyasa Laksamana,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kubu Persija Jakarta mengklaim dalam kondisi prima untuk menghadapi laga leg kedua final Piala Indonesia kontra PSM Makassar.

Pernyataan itu disampaikan langsung oleh pelatih Persija, Julio Banuelos, saat konferensi pers jelang laga PSM vs Persija, Senin (5/8/2019).

Pertandingan PSM vs Persija sendiri akan berlangsung di Stadion Andi Mattalatta, Mattoangin, Makassar, pada Selasa (6/8/2019) pukul 16.30 WITA.

Baca juga: Piala AFF U-18, Rendy Juliansyah Tak Sabar Jajal Kekuatan Filipina

"Persiapan kami sangat baik memang ini laga final di mana laga yang ditunggu-tunggu," ujar Banuelos.

"Ditambah lagi pemain sudah tahu begitu penting laga besok. Kami sendiri siap untuk memberikan terbaik di pertandingan besok," tutur pelatih asal Spanyol itu.

Banuelos mengungkapkan bahwa Persija membawa 18 pemain untuk laga kontra PSM besok.

Dengan mengandalkan skuad yang ada, Banuelos berharap Macan Kemayoran bisa tampil optimal di markas PSM.

"Kami sudah menganalisis setiap laga di mana kami sudah mengetahui kelemahan dan kelebihan lawan, tetapi rahasia dapur tidak perlu diekspos," kata Banuelos.

"Sekarang, yang paling penting, PSM memiliki pelatih dan pemain profesional. Kami tentunya akan memberikan yang terbaik pada laga besok."

Pertandingan PSM vs Persija sedianya diselenggarakan pada Minggu (28/7/2019) sore.

Namun, karena alasan keamanan pasca-peristiwa pelemparan bus Persija, PSSI akhirnya menunda laga tersebut.

Akibat insiden tersebut, kaca-kaca bus yang ditumpangi pemain Persija sampai pecah dan melukai tiga orang.

CEO Persija Ferry Paulus berharap panitia pelaksana dan aparat yang bertugas pada laga PSM Vs Persija bisa menyiapkan pengamanan berlapis.

Ferry sampai meminta agar pemain Persija difasilitasi kendaraan taktis (rantis) demi keamanan.

Baca juga: Umuh Muchtar Minta Ada Lembaga yang Audit Keuangan PSSI

Pelatih Julio Banuelos mengaku tak kaget dengan adanya pengamanan tersebut. Ia menilai hal itu sebagai sesuatu yang wajar di sepak bola.

"Semua di sepak bola seperti ini, bukan hanya di daerah Makassar atau di daerah Bandung," kata Banuelos.

"Semua tekanan di klub berat. Sekali lagi, itu semua tergantung pemain masing-masing tim, bagaimana untuk menyikapinya. Sekali lagi, kami siap menghadapi laga esok," tutur dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Timnas Indonesia
Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

Liga Italia
Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi 'Superpower' di Asia

Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi "Superpower" di Asia

Timnas Indonesia
Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut 'Rematch'

Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut "Rematch"

Liga Spanyol
STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Sports
Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Liga Inggris
Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Liga Indonesia
Kunci Borneo FC Dominasi Regular Series Liga 1 di Mata Pieter Huistra

Kunci Borneo FC Dominasi Regular Series Liga 1 di Mata Pieter Huistra

Liga Indonesia
3 Agenda Perayaan Satu Dekade Jr NBA di Indonesia

3 Agenda Perayaan Satu Dekade Jr NBA di Indonesia

Sports
Jadwal Lengkap 8 Besar Piala Asia U23 2024: Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Lengkap 8 Besar Piala Asia U23 2024: Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Kata Larry Siwu Usai Kalah dari Rahul Pinem di HSS Series 5

Kata Larry Siwu Usai Kalah dari Rahul Pinem di HSS Series 5

Olahraga
Target Persib pada Dua Laga Sisa Jelang Championship Series

Target Persib pada Dua Laga Sisa Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com