Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Manchester United Menang, Ibrahimovic Warnai Debutnya dengan Gol Akrobatik

Kompas.com - 31/07/2016, 02:50 WIB

GOTHENBURG, KOMPAS.com - Manchester United menang 5-2 atas Galatasaray pada pertandingan uji coba di di Gothenburg, Swedia, Sabtu (30/7/2016). Kemenangan tim berjulukan Setan Merah ini diwarnai gol debut nan cantik striker baru mereka, Zlatan Ibrahimovic.

Dominasi United sudah terlihat sejak laga di Stadion Nya Ullevi dimulai. Hasilnya, mereka membuka keunggulan ketika pertandingan baru berjalan 4 menit.

Pencetak gol United tak lain dan tak bukan adalah Ibrahimovic. Mendapat umpan lambung dari Antonio Valencia, striker asal Swedia itu menyambut bola dengan tendangan gunting yang bersarang di sudut kiri gawang Fernando Muslera.

Selang 18 menit kemudian, Galatasaray membuat skor kembali imbang setelah sepakan bebas Wesley Sneijder mampu dikonversi menjadi gol oleh Sinan Gumus lewat sebuah tandukan.

Galatasaray menemukan kepercayaan diri seusai mencetak gol balasan. Mereka bahkan nyaris berbalik unggul andai sepakan jarak jauh Sneijder pada menit ke-34 tak ditepis David De Gea.

Pada menit ke-40, Galatasaray akhirnya benar-benar bisa membalikkan keadaan berkat aksi Armindo Bruma. Penyerang berusia 21 tahun itu melakukan kerjasama dengan Gumus sebelum melepaskan tembakan ke tiang jauh.

Tak ada gol tambahan hingga babak pertama usai. Galatasaray turun minum dengan mengantongi keunggulan 2-1.

Memasuki interval kedua, United menunjukkan respons. Setan Merah menyamakan kedudukan 2-2 melalui gol Wayne Rooney pada menit ke-55.

Hanya dua menit berselang, sang kapten kembali mencatatkan namanya di papan skor, kali ini lewat titik putih. Penalti diberikan setelah Marcus Rashford dijatuhkan oleh Muslera.

Gol sundulan Marouane Fellaini memperlebar keunggulan United menjadi 4-2 pada menit ke-62. Dengan tubuhnya yang tinggi menjulang (194cm), ia mudah saja menanduk bola kiriman Valencia.

Juan Mata tak mau ketinggalan pesta gol United. Pada menit ke-75, gelandang Spanyol itu turut menggetarkan gawang Galatasaray dengan memanfaatkan umpan mendatar Michael Carrick.

Gol Mata menjadi yang terakhir dalam pertandingan kali ini. United memenangi laga dengan selisih 3 gol. (Ade Jayadireja)

Galatasaray 2-5 Manchester United
(Sinan Gumus 22', Bruma 40'; Zlatan Ibrahimovic 4', Wayne Rooney 55' dan 59', Marouane Felllaini 62', Juan Mata 75')

Galatsaray: 1-Fernando Muslera, 7-Yasin Oeztekin, 8-Selcuk Inan, 10-Wesley Sneijder, 14-Martin Linnes, 15-Blerim Dzemaili, 18-Sinan Gumus, 20-Armindo Bruma, 21-Aurelien Chedjou, 22-Hakan Balta, 23-Lionel Carole

Manchester United: 1-David De Gea, 25-Antonio Valencia, 3-Eric Bailly, 17- Daley Blind, 23-Luke Shaw, 28-Morgan Schneiderlin, 21-Ander Herrera, 22- Henrikh Mkhitaryan, 10-Wayne Rooney, 9-Zlatan Ibrahimovic, 11-Anthony
Martial

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Liga Indonesia
Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Liga Champions
Rizky Ridho Melakukan Pelanggaran Serius

Rizky Ridho Melakukan Pelanggaran Serius

Timnas Indonesia
Eks Wasit FIFA Jelaskan Alasan Gol Timnas U23 Indonesia Dianulir

Eks Wasit FIFA Jelaskan Alasan Gol Timnas U23 Indonesia Dianulir

Timnas Indonesia
Kejuaraan Atletik Asia U20, Atlet Muda Indonesia Torehkan Prestasi

Kejuaraan Atletik Asia U20, Atlet Muda Indonesia Torehkan Prestasi

Liga Indonesia
PSM Vs RANS, Tavares Ingin Tutup Musim dengan Happy Ending

PSM Vs RANS, Tavares Ingin Tutup Musim dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Justin Hubner Merasa Kecewa Terhadap Wasit Shen Yinhao

Justin Hubner Merasa Kecewa Terhadap Wasit Shen Yinhao

Timnas Indonesia
Rahasia Abadi Shin Tae-yong

Rahasia Abadi Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
PSS Sleman Vs Persib Bandung, Alasan Maung Harus Tetap Tampil Serius

PSS Sleman Vs Persib Bandung, Alasan Maung Harus Tetap Tampil Serius

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Dibekuk Uzbekistan, Ajakan untuk Belajar Pahami VAR

Timnas Indonesia Dibekuk Uzbekistan, Ajakan untuk Belajar Pahami VAR

Timnas Indonesia
Saat STY Diganjar Kartu Kuning Wasit Shen Yinhao karena Protes...

Saat STY Diganjar Kartu Kuning Wasit Shen Yinhao karena Protes...

Timnas Indonesia
Piala Thomas dan Uber 2024, Misi Indonesia Tutup Fase Grup di Puncak

Piala Thomas dan Uber 2024, Misi Indonesia Tutup Fase Grup di Puncak

Badminton
Penjelasan Pengamat soal Keputusan Wasit pada Indonesia Vs Uzbekistan

Penjelasan Pengamat soal Keputusan Wasit pada Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib: Hidup Mati Elang Jawa, Maung Tanpa Tekanan

PSS Vs Persib: Hidup Mati Elang Jawa, Maung Tanpa Tekanan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com