Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diego Costa Kehilangan Kepercayaan Diri

Kompas.com - 10/12/2015, 16:48 WIB
KOMPAS.com - Manajer Chelsea, Jose Mourinho, memuji striker Diego Costa setelah The Blues menang 2-0 atas FC Porto pada laga pamungkas penyisihan Grup G Liga Champions, Rabu (9/12/2015). Mourinho pun yakin, kepercayaan diri pemain internasional Spanyol tersebut sedang menurun.

Costa kembali kesulitan mencetak gol bagi Chelsea, yang lolos ke babak 16 besar sebagai juara grup. Hal tersebut menambah panjang daftar kemandulannya karena dalam semua kompetisi pada musim ini, pemain kelahiran Brasil tersebut baru mencetak empat gol.

Meskipun demikian, Mourinho mengaku cukup bahagia dengan penampilan mantan bomber Atletico Madrid tersebut. Pergerakan striker berusia 27 tahun itu membuat Mourinho tak ragu memberikan pujian.

"Jelas sekali bahwa usaha, komitmen dan pergerakan hebat, menjadi sesuatu yang tak dia miliki dalam beberapa bulan terakhir. Tetapi malam ini dia hebat," ujar Mourinho kepada wartawan.

"Gol pertama merupakan gol bunuh diri tetapi pergerakannya bagus ketika menerima umpan. Musim lalu dia akan langsung mencetak gol tetapi musim ini tidak."

"Dalam kesempatan kedua ketika sendirian berhadapan dengan kiper, anda pasti langsung merasa bahwa dia kehilangan kepercayaan diri karena hal pertama yang dia lakukan adalah tidak memberikan ancaman ke gawang tetapi melihat hakim garis."

Memang, gol pertama Chelsea terjadi setelah tembakan Costa mampu dihalau kiper Iker Casillas. Bola yang memantul itu mengenai dada Ivan Marcano dan mengarah ke mulut gawang yang sudah tidak terkawal. Meski sempat dihalau keluar oleh Maicon, tetapi wasit memberikan tanda terjadi gol karena si kulit bulat secara utuh sudah melewati garis gawang.

Menurut Mourinho, dalam pertandingan melawan Porto ini Costa seharusnya bisa mencetak dua atau tiga gol seandainya kepercayaan dirinya masih seperti pada musim lalu. Meskipun demikian, ada hal positif yang diperlihatkan Costa karena sikapnya sangat bagus, termasuk pergerakannya, sehingga tercipta peluang membuat gol.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Internasional
Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Liga Italia
Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Internasional
Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Sports
Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Internasional
Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Internasional
Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Internasional
Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Internasional
Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Internasional
Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Internasional
Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Liga Spanyol
Spanyol Vs Kroasia, Kabar Terkini Cedera Alvaro Morata dan Rodri

Spanyol Vs Kroasia, Kabar Terkini Cedera Alvaro Morata dan Rodri

Internasional
Italia Vs Albania: Azzurri Jebol dalam 23 Detik, Gol Tercepat Euro Lahir

Italia Vs Albania: Azzurri Jebol dalam 23 Detik, Gol Tercepat Euro Lahir

Internasional
Hasil Spanyol Vs Kroasia: Sejarah Lamine Yamal, La Roja Menang 3-0

Hasil Spanyol Vs Kroasia: Sejarah Lamine Yamal, La Roja Menang 3-0

Internasional
Link Live Streaming Italia Vs Albania, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Italia Vs Albania, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com