Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Guendogan: Kesempatan Sekali Seumur Hidup, Bela Panzer di Negara Sendiri

Kompas.com - 13/06/2024, 12:30 WIB
Leonardo Juan Ruiz Febrian,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas Jerman akan segera melakoni laga pembuka di Grup A Euro 2024 melawan Skotlandia. 

Pertandingan ini terasa spesial bagi Jerman sebagai tuan rumah. 

Partai pembuka Jerman vs Skotlandia dijadwalkan bergulir di Allianz Arena, pada Jumat (14/6/2024) alias Sabtu dini hari WIB. 

Ilkay Guendogan yang dipercaya sebagai kapten tim Panzer, memandang laga melawan Skotlandia akan menjadi istimewa. 

"Bermain di EURO di negara Anda sendiri adalah kesempatan sekali seumur hidup, jadi jelas ini terasa sangat istimewa. Kami juga tahu bahwa ini akan menjadi pertandingan yang sulit melawan Skotlandia," kata Guendogan, dikutip dari situs Euro. 

Baca juga: HT Barcelona Vs Real Madrid: Magi Gol Debut Guendogan, Barca Unggul

Gelandang Barcelona itu mewaspadai pemain Skotlandia yang bermain di Liga Inggris. 

Andy Robertson (Liverpool) salah satu pemain yang akan membela Skotlandia. 

"Mereka memiliki banyak kualitas, banyak bintang dari Premier League, jadi ini akan menjadi sebuah tantangan, tetapi kami percaya diri," sambung Guendogan. 

Bermain di hadapan ribuan pendukungnya, Jerman akan mendapat suntikan motivasi untuk bisa menaklukkan Skotlandia. 

 Baca juga: Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

"Kami tahu kualitas kami dan potensi yang dimiliki oleh tim. Jika kami tampil dengan baik, jika para pendukung juga mendukung kami, kami dapat menciptakan atmosfer yang spesial di hari pembukaan dan semoga bisa meraih tiga poin," jelas Guendogan. 

Di bawah asuhan juru taktik Julian Nagelsmann, Jerman tentunya memiliki hasrat untuk menjadi juara di tanah airnya sendiri. 

Terlebih setelah capaian buruk Jerman di Euro 2020.

Saat itu, Jerman harus terhenti di babak 16 besar, setelah dikalahkan Inggris 0-2 di Stadion Wembley. 

Baca juga: Toni Kroos Kembali Perkuat Timnas Jerman Usai Sempat Pensiun

Kekalahan dari Inggris, memutus tren lolos Jerman ke perempatfinal sebelumnya di Euro edisi 2008, 2012, dan 2016.

"Kami percaya diri. Kami telah mempersiapkan diri dengan sangat baik, penuh dengan kualitas dan ada banyak potensi dalam skuad; kami hanya perlu menunjukkannya sekarang. Kami belum memberikan yang terbaik untuk diri kami sendiri dalam beberapa turnamen terakhir," terang Guendogan. 

Jerman berada di Grup A Euro 2024 bersama Skotlandia, Hungaria, dan Swiss. 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com