Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Malut United Resmikan Kedatangan Adriano Castanheira

Kompas.com - 13/06/2024, 10:12 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Malut United FC terus menambah kekuatan jelang musim anyar Liga Indonesia. Terkini, tim yang baru promosi ke Liga 1 2024-2025 tersebut mengumumkan kedatangan gelandang berdarah Swiss-Portugal, Adriano Castanheira pada Kamis (13/6/2024).

Adriano Castanheira merupakan pemain berusia 31 tahun yang menghabiskan sebagian besar masa kariernya di Portugal sebelum membela klub asal Armenia, FC Ararat, pada musim 2023-2024.

Ia berhasil mengangkat trofi Piala Armenia sebelum memutuskan bergabung dengan Malut United FC dengan kontrak berdurasi satu tahun.

"Kehadiran Castanheira bersama pemain asing lain menjadi warna baru di tim. Kombinasi yang apik antara pemain asing dan lokal bakal menambah kekuatan Malut United di tengah sengitnya persaingan Liga 1," kata COO Malut United, Willem D. Nanlohy, dalam keterangan pers yang diterima Kompas.com.

Castanheira juga pernah bermain di divisi teratas Liga Portugal selama 2 musim bersama FC Pacos de Ferreira.

Baca juga: Malut United Rekrut Rekan Henrikh Mkhitaryan di Timnas Armenia

Sang pemain sempat melukiskan kenangan indah saat bermain untuk FC Pacos de Ferreira.

Pemain yang memiliki akurasi dan power tembakan dengan kaki kirinya ini berhasil membobol gawang FC Porto di ajang Piala Liga Portugal pada 2020-2021.

Gawang Porto ketika itu dijaga oleh kiper tim nasional Portugal, Diogo Costa.

Castanheira menggetarkan gawang kawalan Costa dari luar kotak penalti setelah mengelabui winger asal Kolombia yang kini bermain untuk Liverpool, Luis Diaz.

Castanheira menambah daftar pemain asing yang telah lebih dulu diperkenalkan Malut United menjelang Liga 1 2024-2025.

Sebelum ini, manajemen Laskar Kie Raha telah mengumumkan kedatangan Tatsuro Nagamatsu (Jepang) dan Wbeymar Angulo (Armenia-Kolombia).

Baca juga: Malut United Sambut Dua Personel Tambahan, Salah Satunya Juara Liga 1

Angulo memiliki latar belakang cukup spesial karena dia pernah bermain bersama mantan pemain Manchester United, Arsenal, dan AS Roma yang baru saja membawa Inter Milan menjadi juara Liga Italia, Henrikh Mkhitaryan.

Hal tersebut terjadi saat Angulo dan Mkhitaryan membela Timnas Armenia.

Seperti dikutip dari situs resmi UEFA, Wbeymar Angulo pernah satu tim dengan Henrikh Mkhitaryan antara lain di laga UEFA Nations League melawan Georgia (11/10/2020) dan Estonia (14/10/2020).

Angulo sejauh ini telah tampil 10 kali bersama Timnas Armenia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pesan dan Filosofi Willy Sagnol di Balik Georgia Kalahkan Portugal

Pesan dan Filosofi Willy Sagnol di Balik Georgia Kalahkan Portugal

Internasional
Portugal Vs Slovenia Sulit bagi Ronaldo dkk, Kekalahan dari Georgia Jadi Bukti

Portugal Vs Slovenia Sulit bagi Ronaldo dkk, Kekalahan dari Georgia Jadi Bukti

Internasional
PBSI Lakukan Karantina Atlet Jelang Olimpiade Paris 2024

PBSI Lakukan Karantina Atlet Jelang Olimpiade Paris 2024

Badminton
Pemain Georgia Ungkap Kerendahan Hati Ronaldo, lalu Tukar Jersey

Pemain Georgia Ungkap Kerendahan Hati Ronaldo, lalu Tukar Jersey

Internasional
Saat Ronaldo Tak Bisa Ukir Gol dan Luapkan Amarah dalam Kekalahan Portugal...

Saat Ronaldo Tak Bisa Ukir Gol dan Luapkan Amarah dalam Kekalahan Portugal...

Internasional
Bagan 16 Besar Euro 2024: Perancis Vs Belgia, Inggris Vs Slovakia

Bagan 16 Besar Euro 2024: Perancis Vs Belgia, Inggris Vs Slovakia

Internasional
Jadwal 16 Besar Euro 2024: Dibuka Swiss Vs Italia, Jerman Vs Denmark

Jadwal 16 Besar Euro 2024: Dibuka Swiss Vs Italia, Jerman Vs Denmark

Internasional
Lolos 16 Besar Euro 2024, Romania Bantah Tudingan Manipulasi Skor Vs Slovakia

Lolos 16 Besar Euro 2024, Romania Bantah Tudingan Manipulasi Skor Vs Slovakia

Internasional
Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024 Lengkap, Belgia, Turkiye, Georgia Melaju

Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024 Lengkap, Belgia, Turkiye, Georgia Melaju

Internasional
Hasil dan Klasemen Akhir Grup F Euro 2024: Georgia ke 16 Besar, Turkiye Menang Dramatis

Hasil dan Klasemen Akhir Grup F Euro 2024: Georgia ke 16 Besar, Turkiye Menang Dramatis

Internasional
Hasil Georgia Vs Portugal 2-0, Gol Kilat Titisan Messi dan Ledakan Amarah Ronaldo

Hasil Georgia Vs Portugal 2-0, Gol Kilat Titisan Messi dan Ledakan Amarah Ronaldo

Internasional
Hasil Euro 2024 dan Klasemen Akhir Grup E, Romania-Belgia ke 16 Besar

Hasil Euro 2024 dan Klasemen Akhir Grup E, Romania-Belgia ke 16 Besar

Internasional
Hasil Ukraina Vs Belgia 0-0, De Bruyne dkk Lawan Perancis di 16 Besar

Hasil Ukraina Vs Belgia 0-0, De Bruyne dkk Lawan Perancis di 16 Besar

Internasional
Turnamen Bulu Tangkis Digelar di 5 Kota

Turnamen Bulu Tangkis Digelar di 5 Kota

Badminton
Menanti Kelahiran Anak, Phil Foden Tinggalkan Kamp Inggris di Euro 2024

Menanti Kelahiran Anak, Phil Foden Tinggalkan Kamp Inggris di Euro 2024

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com