Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemain Georgia Ungkap Kerendahan Hati Ronaldo, lalu Tukar Jersey

Kompas.com - 27/06/2024, 05:43 WIB
Leonardo Juan Ruiz Febrian,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pemain timnas Georgia, Khvicha Kvaratskhelia, mengungkap cerita kerendahan hati Cristiano Ronaldo menjelang pertandingan melawan Portugal di matchday ketiga Grup F 2024.

Kvaratskhelia tidak pernah mengira dia bisa berbicara dengan mantan penyerang Manchester United dan Real Madrid itu.

Kvaratskhelia tidak ragu untuk memuji Ronaldo atas perbuatan kerendahan hati terhadap dirinya.

"Sebelum pertandingan, kami mengadakan pertemuan dan ia mendoakan saya untuk meraih kesuksesan. Saya tidak pernah membayangkan ia akan datang dan berbicara dengan saya," ujar Kvaratskhelia, dikutip dari laman Euro, Rabu (26/6/2024).

Baca juga: Saat Ronaldo Tak Bisa Ukir Gol dan Luapkan Amarah dalam Kekalahan Portugal...

"Dia adalah seorang pemain hebat dan pribadi yang luar biasa. Itulah mengapa dia merupakan pribadi yang hebat di dalam dan di luar sepak bola. Saya sangat menghormatinya. Dia adalah salah satu pemain terbaik di dunia," ucap penyerang berusia 23 tahun itu.

"Ketika dia datang untuk berbicara dengan Anda sebelum pertandingan, itu luar biasa. Hal tersebut membantu kami untuk percaya bahwa kami bisa melakukan sesuatu hari ini," katanya.

Mewarnai keberhasilan atas Portugal, Kvartskhelia bertukar jersey dengan idolanya sekaligus top skor Euro sepanjang masa itu.

"Saya mendapatkan jersey Ronaldo dan kami berhasil lolos ke babak berikutnya. Ini adalah hari terbaik dalam kehidupan para penggemar sepak bola Georgia," ucap Kvartskhelia.

"Kami telah membuat sejarah, tidak ada yang akan percaya bahwa kami akan mewujudkannya," tutur Kvartskhelia.

Baca juga: Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024 Lengkap, Belgia, Turkiye, Georgia Melaju

Georgia berhasil melaju ke babak 16 besar Euro 2024 setelah menang 2-0 atas Portugal di laga pamungkas Grup F pada Rabu (26/6/2024) atau Kamis (27/6/2024) dini hari WIB.

Kemenangan Georgia atas Portugal diciptakan melalui kontribusi gol Khvicha Kvaratskhelia (2') dan Georges Mikautadze (57'p).

Tim asuhan Willy Sagnol itu menempati posisi ketiga sebagai hasil akhir dari laga-laga di Grup F.

Mereka mengoleksi empat poin dari tiga laga yang dimainkan dan Georgia berhak melaju ke babak 16 besar dengan status salah satu tim di posisi ketiga terbaik.

Georgia akan bertemu dengan Spanyol di babak gugur pada Minggu (30/6/2024) atau Senin (1/7/2024) dini hari WIB.

Laga Georgia dengan Spanyol akan bergulir di Stadion Cologne.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com