KOMPAS.com - Bali United pesta gol 4-0 saat menyambut Persik Kediri pada pekan ketujuh Liga 1 2022-2023.
Pertandingan Liga 1 2022-2023 Bali United vs Persik telah tuntas di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, pada Sabtu (27/8/2022) sore WIB.
Baca juga: Jadwal Liga 1 Hari Ini: PSS Vs Persebaya, Bali United Buru Kemenangan Kandang
Pesta gol Serdadu Tridatu hadir berkat gol-gol dari Irfan Jaya (8'), Ilija SpasoJevic (63'), Eber Bessa (70'), dan Lerby Eliandry (82')
Selain para pencetak gol tersebut, Muhammad Rahmat yang baru tampil pada babak kedua juga mencuri perhatian di kubu tuan rumah.
Dia menjadi supersub karena tiga gol terakhir Bali United hadir berkat kontribusinya.
Jalannya pertandingan
Bali United langsung tancap gas sejak awal babak pertama. Laga baru berusia delapan menit, Serdadu Tridatu sukses membuka keunggulan.
Fadhil Sausu mengangkat bola dengan akurat ke kotak penalti Persik. Umpan tersebut kemudian dapat diterima oleh Irfan Jaya.
Irfan Jaya menahan bola lebih dulu dengan dada, setelah itu dirinya melepaskan tendangan kaki kanan yang gagal dibendung kiper Dikri Yusron.
Unggul 1-0 membuat Bali United semakin nyaman memainkan bola. Situasi ini membuat Persik kesulitan dalam membangun serangan.
Baca juga: Bali United Vs Persik Kediri, Peluang Serdadu Tridatu Pertahankan Momentum
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.