Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Liga Inggris: Kans Tottenham dan Arsenal Jauhi Man United

Kompas.com - 03/04/2022, 13:20 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Jadwal Liga Inggris 2021-2022 pada pekan ke-31 akan menyajikan tiga pertandingan sisa.

Tiga pertandingan itu akan melibatkan tim-tim London, yakni laga West Ham United vs Everton, Tottenham Hotspur vs Newcastle United, dan Crystal Palace vs Arsenal.

Sorotan utama akan mengarah ke pertandingan yang akan dimainkan Tottenham dan Arsenal.

Kedua tim asal London Utara itu tengah bersaing ketat dengan Manchester United untuk finis di empat besar klasemen Liga Inggris.

Baca juga: Man United Vs Leicester: Fred Jadi Penyelamat, Setan Merah Amankan 1 Poin

Saat ini, Arsenal tengah menduduki posisi keempat dengan raihan 54 poin dari 28 laga.

Kemudian, Tottenham dan Man United sama-sama mengemas 51 poin, tetapi Spurs ada di atas Setan Merah atau peringkat kelima.

Pasalnya, tim asuhan Antonio Conte memiliki selisih gol lebih baik ketimbang Man United.

Setan Merah sendiri telah memainkan laga pekan ke-31 Liga Inggris pada Sabtu (2/4/2022).

Tanpa diperkuat Cristiano Ronaldo, Setan Merah hanya bermain imbang 1-1 dengan Leicester City di Old Trafford.

Baca juga: Man United Vs Leicester: Tanpa Ronaldo, Tanpa Bomber, Tanpa Kemenangan

Alhasil, Man United gagal menyalip Spurs, memangkas jarak poin dari Arsenal, sekaligus memberikan tekanan untuk finis di zona Liga Champions.

Di sisi lain, kemenangan praktis akan membawa Tottenham dan Arsenal menjauhi Man United.

Sementara itu, meski Man United kembali gagal meraih poin penuh, pelatih interim Man United Ralf Rangnick masih yakin timnya bisa finis empat besar.

Akan tetapi, Rangnick mengakui bahwa hal tersebut tidak mudah.

Baca juga: Berpuasa Saat Tahan Imbang Man United, Bek Leicester Disanjung Tinggi

"Selama secara matematis kami bisa finis di empat besar, itu masih mungkin. Tugas dan kewajiban kami untuk melakukan yang terbaik dan menyelesaikan musim dengan hasil bagus," kata Ralf Rangnick. 

"Kehilangan dua poin tidak membuat situasi lebih baik. Sama sekali tidak membantu melihat klasemen setiap akhir pekan dan berspekulasi apa yang mungkin terjadi," ujarnya.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com