Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Persiraja Vs Persita: Harrison Cetak Brace, Pendekar Cisadane Menang 3-0

Kompas.com - 06/02/2022, 17:06 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

KOMPAS.com - Persita Tangerang berhasil mengalahkan Persiraja Banda Aceh pada lanjutan laga pekan ke-23 Liga 1 2021-2022.

Pertandingan Persiraja vs Persita Tangerang yang dihelat di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Bali, berakhir dengan skor 0-3 untuk kemenangan Persita, Minggu (6/2/2022) sore WIB.

Dalam duel Persiraja vs Persita ini, gelandang asal Brasil, Harrison Cardoso, menjadi bintang lapangan dengan catatan brace atau dua golnya.  

Gol pertama Harrison Cardoso tercipta via tendangan bebas pada menit ke-29.

Kemudian, dia menambah pundi-pundi golnya seusai membobol gawang Persiraja pada babak kedua, tepatnya pada menit ke-70.

Baca juga: Kata Bepe Usai Persija Kalah dari Persiraja: Pemain Tak Ada Tanggung Jawab

Adapun gol ketiga Persita dicetak oleh Andre Agustiar pada menit ke-80.

Atas hasil ini, Persita pun kini bertengger di peringkat kesembilan dengan raihan 29 poin dari 23 kali berlaga.

Sementara itu, Persiraja Banda Aceh kian terbenam di dasar klasemen dengan catatan 11 poin dari 23 kali bermain. 

Jalannya laga Persiraja vs Persita

Pada babak pertama, Harrison Cardoso menjadi pembeda seusai tendangan bebasnya berhasil menjebol gawang Persiraja pada menit ke-29.

Bermula dari serangan Persita via Taylon Correa yang dilanggar dekat area penalti, wasit kemudian memberikan tendangan bebas bagi Persita.

Pendekar Cisadane, julukan Persita, pun tak menyia-nyiakan kesempatan tersebut.

Harrison Cardoso, yang mengeksekusi tendangan bebas itu, meluncurkan tendangan deras kaki kanan yang menembus gawang Fakhrurrazi Quba.

Skor pun berubah 1-0 untuk keunggulan Persita Tangerang dan bertahan hingga babak pertama usai.

Baca juga: HT Persiraja Vs Persita, Gol Free Kick Harrison Bawa Pendekar Cisadane Unggul

Pada babak kedua, Persiraja melakukan pergantian kiper. Aji Bayu Putra masuk menggantikan Fakhrurrazi Quba.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com