Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rekap Transfer Pemain Indonesia di Luar Negeri, Menanti Pergerakan Witan dan Arhan

Kompas.com - 15/01/2022, 09:20 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Laporan tersebut diberitakan oleh media Vietnam, Zing News. Daejeon Hana Citizen dikabarkan tengah merundingkan kontrak Vu Van Thanh bersama klub sang pemain, Hoang Anh Gia Lai.

Apabila transfer ini terjadi, kemungkinan besar Arhan tak akan bergabung dengan tim tersebut.

Baca juga: Kendala PSSI Laksanakan Laga Timnas Indonesia Vs Bangladesh

Pasalnya, klub-klub Korea Selatan hanya diberikan satu slot pemain ASEAN atau Asia Tenggara.

Sebetulnya masih ada kans untuk Arhan bergabung dengan Daejeon jika Vu Van jadi didatangkan.

Namun, hal itu tampak sulit terjadi karena Daejon harus mengorbankan salah satu kuota pemain asing untuk pemain ASEAN lain. 

Sementara itu, Yoyok Sukawi sendiri mengaku belum mendapatkan tawaran resmi apa pun untuk Arhan.

Akan tetapi, PSIS akan terbuka untuk melepas Arhan jika ada tawaran dari klub luar negeri. Pun demikian untuk Alfeandra Dewangga.

5. Saddil Ramdani Batal Gabung Klub Serbia

Klub Liga Serbia, FK Novi Pazar, ramai mengonfirmasi secara resmi ketertarikan terhadap pemain Sabah FC asal Indonesia, Saddil Ramdani. 

Demi merekrut eks pemain Persela Lamongan itu, FK Novi Pazar telah mengirimkan email ke Sabah FC. 

Mereka berniat untuk mendatangkan Saddil secara gratis. Namun, permintaan itu ditolak mentah-mentah oleh Sabah FC pada Selasa (1/11/2022).

Pasalnya, kubu Liga Super Malaysia itu menginginkan biaya transfer untuk melepas Saddil. 

Baca juga: Saga Transfer Saddil Ramdani: Sabah FC Bergeming, Asa ke Eropa Pupus

Hal ini karena Saddil masih terikat kontrak dengan Sabah FC hingga 30 November 2022.

Agen Saddil Ramdani, Alexander Talpes, mengatakan Sabah FC meminta biaya transfer senilai 300 ribu euro atau sekitar Rp 4,9 miliar.

Pihak FK Novi Pazar sendiri mengetahui bahwa Saddil bisa direkrut secara gratis.

Saddil juga telah menyebutkan bahwa sebetulnya sudah ada perjanjian khusus dengan Sabah FC. 

Baca juga: Gagal ke Eropa, Saddil Ramdani Sebut Sabah FC Langgar Perjanjian

Jika ada klub Eropa, Korea Selatan, dan Jepang yang berminat kepadanya, Sabah FC harus melepasnya secara gratis. 

Perjanjian itu dibicarakan sebelum Saddil meneken perpanjangan kontrak pada pertengahan tahun 2021, dan diminta untuk dituangkan dalam ikatan kerja barunya. 

Akan tetapi, perjanjian itu tidak dituliskan dalam kontrak yang sudah ditandatangani oleh Saddil.

Alhasil, winger berusia 23 tahun tersebut belum bisa merumput di Eropa saat ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com