Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saga Transfer Saddil Ramdani: Sabah FC Bergeming, Asa ke Eropa Pupus

Kompas.com - 13/01/2022, 05:15 WIB
Farahdilla Puspa,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Saddil Ramdani menyita perhatian khalayak sepak bola Indonesia dalam beberapa hari terakhir. Tim Super Liga Serbia, FK Novi Pazar, menunjukkan ketertarikan untuk mendatangkan pemain berusia 23 tahun tersebut. 

Agen Saddil Ramdani, Alexander Talpes, mengonfirmasi ketertarikan FK Novi Pazar kepada kliennya tersebut. Dia menyebt jika FK Novi Pazar telah membuat tawaran resmi pada klub Saddil saat ini, Sabah FC

Akan tetapi, nasib Saddil berada di tangan Sabah FC. Ia masih terikat kontrak dengan klub asal Malaysia itu hingga Desember 2022. 

Alexander Talpes mengatakan, pelatih FK Novi Pazar sangat membutuhkan jasa Saddil Ramdani. Sang agen sudah berkomunikasi dengan pelatih Dragan Radojicic untuk memastikan bahwa Saddil Ramdani masuk dalam rencana klub. 

Pria yang akrab disapa Alex itu juga menegaskan bahwa ketertarikan FK Novi Pazar pada Saddil Ramdani bukan untuk mencari sensasi di media sosial. 

Baca juga: Kronologi Pendekatan Klub Liga Serbia ke Saddil Ramdani

Bukan juga untuk kepentingan marketing karena popularitas klub bisa melonjak jika Saddil Ramdani datang. 

"FK Novi Pazar memang tertarik. Pelatih mereka melihat Saddil sebagai pemain punya skill bagus, sangat cepat, dan akan cocok dengan kebutuhkan klub," kata Alex kepada Kompas.com. 

"Ini tentang kemampuan teknis. Saddil bisa masuk starting XI dan bersaing di klub ini. Klub bisa menjamin hal tersebut," tuturnya. 

Pelatih FK Novi Pazar, Dragan Radojicic, mengetahui manajemen klub telah membuat tawaran kepada Sabah FC. Namun, hingga Minggu (10/1/2022) belum ada balasan email dari Sabah FC. 

"Ya, benar. Kami ingin Saddil bermain untuk FK Novi Pazar. Saya masih menunggu balasan dari Sabah FC. Sampai saat ini belum ada," ucap Dragan Radojicic.

"Kami akan memulai latihan pada 10 Januari. Jadi, kami ingin Saddil bisa bergabung," katanya menegaskan.

Menurut Dragan Radojicic, Saddil Ramdani masuk dalam skema bermain yang ingin dibangunnya di FK Novi Pazar.

Dia merasa Saddil Ramdani yang kini berusia 23 tahun, punya kemampuan spesial sebagai winger dan dianggap bisa bersaing di Super Liga Serbia.

"Saya butuh pemain seperti ini. Dia punya kualitas teknik dan sangat cepat. Saddil pemain yang sangat bagus. Bermain di Serbia juga akan sangat bagus untuknya," tutur Dragan Radojicic.

Namun, harapan Dragan Radojicic untuk melatih Saddil Ramdani tak terwujud menyusul pernyataan resmi Sabah FC pada Selasa (11/1/2022). 

Baca juga: Kabar Transfer Asia: Kapten Thailand Gabung Jawara J-League, Saddil Dibidik Tim Serbia, Oezil ke RANS?

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Fakta Tambahan Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan

4 Fakta Tambahan Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan

Liga Indonesia
Perbasi Jakarta Segera Gelar Kompetisi Liga Basket Putri

Perbasi Jakarta Segera Gelar Kompetisi Liga Basket Putri

Olahraga
Hasil Bayern Vs Madrid: Drama 4 Gol dan 2 Penalti, Dua Raksasa Imbang

Hasil Bayern Vs Madrid: Drama 4 Gol dan 2 Penalti, Dua Raksasa Imbang

Liga Champions
Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Liga Indonesia
Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Timnas Indonesia
Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Badminton
Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Liga Indonesia
Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com