Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Daniel Tangkas Sianturi
Praktisi HR

Praktisi HR dan pengamat olahraga

Denyut Sepak Bola Italia dan Optimisme Inter Milan dalam Feng Shui

Kompas.com - 22/08/2021, 10:20 WIB
Anda bisa menjadi kolumnis !
Kriteria (salah satu): akademisi, pekerja profesional atau praktisi di bidangnya, pengamat atau pemerhati isu-isu strategis, ahli/pakar di bidang tertentu, budayawan/seniman, aktivis organisasi nonpemerintah, tokoh masyarakat, pekerja di institusi pemerintah maupun swasta, mahasiswa S2 dan S3. Cara daftar baca di sini

Angka 8 adalah nomor baik. Saya masih ingat sebuah obrolan dengan seorang kawan baik yang kebetulan lahir dan besar di keluarga dengan budaya Chinese.

Angka delapan menjadi baik dikarenakan dalam lafal ucapan Chinese terdengar seperti "faat", yang memiliki arti kemakmuran dan kelimpahan.

Selain itu, jika melihat bentuk angka 8 terlihat garis yang tersambung tanpa terputus.

Itu bisa bermakna bahwa kemakmuran dan kelimpahan diyakini akan berlangsung secara terus menerus, tidak terputus seperti angka 8.

Lantas apa hubungan dari feng shui angka 8 dengan Inter Milan!?

Pada Sabtu tadi, perjalanan Nerazzurri untuk mempertahankan gelar Scudetto telah dimulai.

Dengan segala polemik yang terjadi usai menjadi kampiun musim lalu, banyak pengamat tak terkecuali pendukung setia mereka tak yakin Inter Milan akan berbuat banyak musim ini.

Mulai dari mundurnya Antonio Conte, hingga hengkangnya dua pilar penting musim lalu, Achraf Hakimi dan Romelu Lukaku.

Segala protes bahkan dilayangkan para pendukung garis keras kepada Steven Zhang, sang Presiden Inter Milan.

Baca juga: Update Transfer Inter Milan, Zapata sampai Insigne Terus Dikejar

Bagi saya pribadi yang juga menjadikan Inter Milan sebagai klub idola, tadi malam muncul keyakinan baru bagaimana musim ini akan berjalan dan berakhir bagi Inter Milan.

Selain dengan kerja keras dan doa dari seluruh skuad tim juga para penggemar, tanda keberuntungan itu hadir dalam angka.

Angka tersebut muncul dari nomor punggung para pemain Inter Milan yang sukses mencetak empat gol ke gawang Genoa.

Milan Skriniar menjadi pemain pertama Inter yang berhasil menyumbangkan gol bagi Si Ular.

Nomor punggung bek tangguh tersebut adalah 37. Lalu, kita bisa jumlahkan nomor tersebut dengan nomor punggung tiga pencetak gol selanjutnya.

Para pencetak gol Inter Milan setelah Skriniar pada hari itu adalah Hakan Calhanoglu (nomor punggung 20), Arturo Vidal (22), dan Edin Dzeko sang pemilik nomor 9.

Kalkulator, rumus Microsoft Excel hingga tambah-tambahan di luar kepala saya menemukan angka 88!

Adalah benar bahwa musim ini masih sangat panjang untuk Inter Milan. Namun, tanda keberhasilan itu sudah hadir bagi mereka.

Forza Inter!

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com