Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AC Milan Lolos ke Liga Champions, Donnarumma Bertahan?

Kompas.com - 24/05/2021, 17:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Teka-teki mengenai masa depan Gianluigi Donnarumma masih belum terjawab meskipun AC Milan sudah dipastikan tampil di Liga Champions musim depan.

AC Milan meraih tiket Liga Champions seusai mengalahkan Atalanta dua gol tanpa balas pada pekan terakhir Liga Italia, Minggu (24/5/2021) dini hari WIB.

Kemenangan atas Atalanta membuat AC Milan mengakhiri Liga Italia musim ini dengan menempati peringkat kedua klasemen.

Menempati peringkat kedua adalah pencapaian tertinggi AC Milan di Liga Italia dalam sembilan tahun terakhir atau sejak musim 2011-2012.

Prestasi itu membuat AC Milan berhak kembali tampil di Liga Champions setelah absen selama tujuh tahun berturut-turut.

Baca juga: Sukses Lolos ke Liga Champions, Pilar AC Milan Siap Tepati Nazar Aneh

Modal tiket tampil di Liga Champions musim depan tentu mempermudah AC Milan membujuk Donnarumma untuk bertahan.

Hal itu tidak lepas dari laporan salah satu media Italia, La Gazzetta dello Sport, pada pertengahan April lalu.

La Gazzetta dello Sport mengklaim bahwa Donnarumma ingin menunggu sampai AC Milan lolos ke Liga Champions musim depan sebelum memberi jawaban soal masa depannya .

Terkait masa depan Donnarumma, Paolo Maldini yang kini menduduki kursi Direktur Teknik AC Milan masih belum bisa memberi kepastian hingga saat ini.

"Tidak benar mengatakan apa pun mengenai kontrak Donnarumma malam ini. Ini adalah waktu untuk perayaan (kembali ke Liga Champions)," kata Maldini dikutip dari situs Football Italia.

"Donnarumma adalah salah satu pemain yang paling bahagia di ruang ganti AC Milan saat ini," ujar Maldini.

"Pencapaian AC Milan musim ini tidak lepas dari kontribusi Donnarumma," tutur mantan kapten AC Milan itu menambahkan.

Baca juga: Seperti Sudah Takdir, AC Milan Lolos ke Liga Champions pada 23 Mei

Masa depan Donnarumma di AC Milan sering dibicarakan dalam satu tahun terakhir. Sebab, kontrak Donnarumma di AC Milan akan berakhir pada 30 Juni 2021 dan belum diperpanjang hingga saat ini,.

Donnarumma dan AC Milan sebenarnya sudah membuka negosiasi perpanjang kontrak sejak tahun lalu.

Masalah besaran nilai gaji dikabarkan menjadi penyebab negosiasi Donnarumma dan manajemen AC Milan tak kunjung menemui kata sepakat hingga saat ini.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com