KOMPAS.com - Pertandingan lanjutan Grup C Piala Menpora 2021 telah digelar pada Sabtu (3/4/2021) WIB.
Pertandingan yang dihelat adalah Persik Kediri vs Madura United dan Persebaya Surabaya vs Persela Lamongan.
Hasilnya, Persebaya menjadi tim pertama yang dipastikan lolos ke perempat final Piala Menpora 2021.
Bajul Ijo lolos berkat hasil imbang 0-0 melawan Persela di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, pada Sabtu malam WIB.
Hasil itu sudah cukup membawa Persebaya ke melenggang ke fase selanjutnya Piala Menpora 2021, meski masih punya satu laga sisa.
Persebaya bertengger di puncak klasemen Grup C sementara dengan koleksi tujuh poin dari tiga pertandingan.
Baca juga: Hasil Persebaya Vs Persela - Imbang, Bajul Ijo Lolos ke 8 Besar
Di sisi lain, hasil imbang membuat Laskar Joko Tingkir, julukan Persela, meraih tiga poin dari tiga laga.
Tim asuhan Didik Ludiyanto tersebut masih punya kans untuk lolos jika bisa memaksimalkan laga pamungkas Grup C melawan Persik.
Kans Persik terbuka usai berhasil membekuk Madura United 2-1 pada Sabtu sore WIB.
Madura United sebetulnya unggul lebih dulu lewat eksekusi penalti Beto Goncalves pada menit ke-51.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.