Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jose Mourinho Punya Duet Paling Berbahaya di Liga Inggris, tetapi...

Kompas.com - 02/04/2021, 11:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber Opta Joe

KOMPAS.com - Pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, memiliki duet paling berbahaya di Liga Inggris yaitu Son Heung-min dan Harry Kane.

Son Heung-min dan Harry Kane menjadi duet paling berbahaya berdasarkan jumlah peluang yang mereka ciptakan dari permainan terbuka di Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris, musim 2020-2021.

Melansir Opta Joe, Son Heung-min dan Harry Kane sejauh ini sudah menciptakan 32 peluang untuk satu sama lain.

Jumlah tersebut menjadi yang terbanyak di antara duet mana pun di Liga Inggris.

Baca juga: Kane-Son Jadi Duet Terhebat dalam Sejarah Liga Inggris

Di bawah Son dan Kane, terdapat duet Manchester United, Marcus Rashford dan Bruno Fernandes, yang telah menciptakan 29 peluang dari permainan terbuka.

Selanjutnya, di peringkat ketiga terdapat duet Aston Villa, Jack Grealish dan Ollie Watkins. Mereka telah menciptakan 22 peluang.

Selain itu, Son dan Kane juga unggul atas duet Roberto Firmino-Mohamed Salah (Liverpool) serta Kevin De Bruyne-Raheem Sterling (Manchester City).

Roberto Firmino dan Mohamed Salah menempati peringkat keempat dengan jumlah 21 peluang.

Baca juga: Mohamed Salah Tak Janji Bisa Bertahan Selamanya di Liverpool

Sementara itu, Kevin De Bruyne dan Raheem Sterling yang telah menciptakan 19 peluang menduduki peringkat kelima.

Catatan ini membuat Son dan Kane menjadi "aset" berharga bagi Tottenham Hotspur.

Sang pelatih, Jose Mourinho, pun bisa memanfaatkan keakuran Son dan Kane di dalam lapangan.

Namun, kerjasama antara Son dan Kane tampaknya belum cukup bagi Jose Mourinho untuk membawa Tottenham Hotspur bersaing di tiga besar klasemen Liga Inggris musim 2020-2021.

Baca juga: Perpaduan Son dan Kane Musim Ini Terlihat Spesial bagi Mourinho

Tottenham Hotspur sejatinya sempat memimpin klasemen pada awal musim, tetapi mereka kini tertahan di peringkat keenam dengan koleksi 48 poin dari 29 laga.

Bahkan, mereka terpaut 23 poin dari klub yang tengah memuncaki papan klasemen, Manchester City.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com