Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Burnley Vs Man United, Pope Siap Halangi Setan Merah Menuju Puncak

Kompas.com - 13/01/2021, 01:00 WIB
Medikantyo Junandika Adhikresna,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penjaga gawang Burnley, Nick Pope, tengah berada dalam bentuk permainan terbaik jelang duel timnya kontra Manchester United di kompetisi teratas Liga Inggris, Premier League, pada Selasa (12/1/2021) atau Rabu dini hari WIB.

Jelang Burnley vs Man United, dalam enam pertandingan terakhir di ajang liga, Pope tercatat hanya kemasukan tiga gol dan menjaga gawangnya nirbobol dalam tiga laga di antaranya.

Kinerja tersebut bisa berlanjut dalam laga melawan Man United, yang di sisi lain memiliki rata-rata mencetak setidaknya dua gol saat berkunjung ke markas lawan dalam tujuh laga tandang terakhir di ajang liga.

Berdasarkan statistik yang dirangkum dari laman resmi Premier League, Pope menjadi salah satu penjaga gawang dengan catatan menonjol sepanjang musim ini.

Baca juga: Mengingat Kali Terakhir Man United Bertengger di Puncak Premier League

Hal itu salah satunya bisa dilihat dari perbandingan angka ekspektasi kebobolan (xG) timnya saat Pope tampil dengan angka faktual di lapangan.

Burnley diperhitungkan setidaknya menderita 20,11 gol dari 14 pertandingan ketika pelatih Sean Dyche memainkan Pope di bawah mistar gawang.

Nyatanya mereka hanya kemasukan 14 gol dari tim lawan selama periode laga tersebut, tanpa menghitung adanya gol akibat bunuh diri pemain setim.

Berdasarkan penghitungan tersebut, Pope telah menghindarkan timnya untuk kemasukan enam gol saat dipercaya mengawal gawang Burnley di ajang Premier League.

Kiper 28 tahun itu hanya absen sekali dalam agenda pertandingan Burnley di Premier League musim ini, yakni saat timnya kalah 0-5 dari Manchester City pada November lalu.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Etihad itu, posisi Pope di gawang Burnley digantikan oleh Bailey Peacock-Farrel.

Poin statistik lain yang menjadi bukti Pope tengah berada dalam titik teratas penampilannya saat ini adalah perbandingan penyelamatan dari tendangan dalam kotak penalti dan total sapuan bola.

Baca juga: Burnley Vs Man United, Kans Rashford Bawa Setan Merah ke Puncak dan Cetak Rekor

Persentase penyelamatan Pope atas tendangan para pemain lawan dalam area penalti di depan gawangnya mencapai 74,5 persen, tertinggi dibandingkan seluruh kiper tim Premier League lain.

Ia juga berhasil menghalau bola dari wilayah pertahanannya dalam 14 kesempatan berbeda musim ini, lebih banyak dari pesaing terdekatnya, yakni kiper Liverpool, Alisson Becker (13 kali sapuan).

Tidak berlebihan jika Pope lantas disebut berperan cukup besar mengantarkan timnya meraih 10 dari 15 angka maksimal dalam lima pertandingan terakhir.

Burnley sementara ini masih berada di posisi ke-16 klasemen sementara Premier League dengan koleksi 16 poin dari 15 pertandingan, berjarak lima angka dari zona degradasi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Timnas Indonesia
Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Badminton
Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Liga Indonesia
Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Liga Indonesia
Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Liga Indonesia
Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Liga Champions
Rizky Ridho Melakukan Pelanggaran Serius

Rizky Ridho Melakukan Pelanggaran Serius

Timnas Indonesia
Eks Wasit FIFA Jelaskan Alasan Gol Timnas U23 Indonesia Dianulir

Eks Wasit FIFA Jelaskan Alasan Gol Timnas U23 Indonesia Dianulir

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com