Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemain Timnas U19 Calon Pemain Baru Persib Segera Merapat ke Bandung

Kompas.com - 28/10/2020, 09:00 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Pemain timnas Indonesia U19 yang akan menjadi pemain baru Persib Bandung segera merapat. Hal tersebut disampaikan oleh pelatih klub berjulukan Maung Bandung itu, Robert Rene Alberts.

Skuad timnas Indonesia U-19 baru menyelesaikan masa pemusatan latihan di Kroasia. Rencananya, tim asuhan Shin Tae-Yong itu akan kembali ke tanah air pada Rabu (28/10/2020).

Menurut Alberts, pemain tersebut akan segera datang ke Bandung untuk menandatangani kontrak berdurasi tiga musim bersama Persib.

Meski begitu, Alberts masih enggan untuk mengungkapkan identitas pemain tersebut. Dia meminta semua pihak untuk bersabar, dan menanti pengumuman resmi dari pihak klub.

Baca juga: Liga Tak Jelas, Klub Lain Libur, Mengapa Persib Tetap Latihan?

"Mari nantikan hingga dia kembali (dari TC timnas) besok, dan pemain tersebut menandatangani kontrak, baru kita akan tahu semuanya," kata Alberts kepada wartawan, di Stadion GBLA, Selasa (27/10/2020).

Pelatih berkebangsaan Belanda itu memastikan, pemain tersebut tidak perlu menjalani seleksi untuk bisa bergabung bersama Persib.

Dirinya sudah mengetahui kualitas pemain bersangkutan.

Selain itu, status sebagai pemain timnas Indonesia U19 sudah menunjukkan bahwa pemain tersebut memiliki kualitas mumpuni.

Sehingga, Alberts menilai pemain tersebut layak untuk bermain di level tertinggi bersama Persib.

"Tidak ada seleksi, dia langsung bergabung. Dia adalah pemain tim nasional U19 dan tentu saja sudah di atas standar karena bisa terpilih," tegas Alberts.

Baca juga: Alasan Persib Belum Umumkan Pemain Timnas U19 yang akan Bergabung

Kehadiran pemain timnas U19 tersebut di tim Persib adalah untuk memenuhi regulasi soal kewajiban klub mendaftarkan empat pemain U20 dalam skuadnya.

Dengan bergabungnya pemain tersebut, Persib sudah memiliki enam pemain U-20 dalam skuadnya.

Sebelumnya, Maung Bandung sudah memiliki Beckham Putra Nugraha, Mario Jardel, Saiful, Kakang Rudianto, Ardi Maulana dan Ravil Shandyka Putra.

"Ketika kami diberitahu adanya regulasi minimal empat pemain U20 harus berada di dalam skuat, dia rekomendasikan lewat teman yang menghubungi," tutur Alberts.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Andre Onana Ternyata adalah 'Bos' Man United

Andre Onana Ternyata adalah "Bos" Man United

Liga Inggris
PLN Electric Run 2023: 5.000 Pelari, Dorong Transisi Energi

PLN Electric Run 2023: 5.000 Pelari, Dorong Transisi Energi

Sports
Hasil Liga 1: PSM Vs Bhayangkara FC Seri, PSS Bikin RANS Menderita

Hasil Liga 1: PSM Vs Bhayangkara FC Seri, PSS Bikin RANS Menderita

Liga Indonesia
Scaloni Pikirkan Tinggalkan Argentina, Isu Konflik dengan Messi

Scaloni Pikirkan Tinggalkan Argentina, Isu Konflik dengan Messi

Internasional
Arema FC Vs Persis: Fokus, Jalan Singo Edan Lepas dari Ancaman Degradasi

Arema FC Vs Persis: Fokus, Jalan Singo Edan Lepas dari Ancaman Degradasi

Liga Indonesia
Chiellini Sebut 3 Raksasa Italia Selevel Tim Papan Tengah Liga Inggris

Chiellini Sebut 3 Raksasa Italia Selevel Tim Papan Tengah Liga Inggris

Liga Italia
Ronaldo-Messi Terlewati, Pegolf Jon Rahm Atlet dengan Bayaran Termahal

Ronaldo-Messi Terlewati, Pegolf Jon Rahm Atlet dengan Bayaran Termahal

Sports
Lama Tak Berkompetisi, Cara Stefano Beltrame Cepat Nyetel di Persib

Lama Tak Berkompetisi, Cara Stefano Beltrame Cepat Nyetel di Persib

Liga Indonesia
Link Live Streaming PSM Vs Bhayangkara FC, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming PSM Vs Bhayangkara FC, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Dewa United Vs Bali United: Sempat Ditunda 90 Menit, Laga Tuntas 1-1

Dewa United Vs Bali United: Sempat Ditunda 90 Menit, Laga Tuntas 1-1

Liga Indonesia
Kegiatan Justin Hubner Usai Jadi WNI: Borong Batik, Lahap Makan Sate

Kegiatan Justin Hubner Usai Jadi WNI: Borong Batik, Lahap Makan Sate

Timnas Indonesia
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Juventus Vs Napoli di Liga Italia

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Juventus Vs Napoli di Liga Italia

Liga Italia
Shayne Pattynama Hengkang dari Viking FK: Mau Tetap di Eropa, Terima Tawaran Asia

Shayne Pattynama Hengkang dari Viking FK: Mau Tetap di Eropa, Terima Tawaran Asia

Liga Lain
Eks Juventus Ini Awalnya Tidak Tahu Persib, Kini Menantikan Pertarungan Lawan Nainggolan

Eks Juventus Ini Awalnya Tidak Tahu Persib, Kini Menantikan Pertarungan Lawan Nainggolan

Liga Indonesia
PSM Vs Bhayangkara FC, Tidak Mainkan Radja Nainggolan, The Guardians Tak Mau Konsentrasi Terganggu Absennya Pemain Lawan

PSM Vs Bhayangkara FC, Tidak Mainkan Radja Nainggolan, The Guardians Tak Mau Konsentrasi Terganggu Absennya Pemain Lawan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com