Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Kompas.com - 28/04/2024, 06:00 WIB
Adil Nursalam,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas U23 Indonesia tak begitu diunggulkan dalam gelaran semifinal Piala Asia U23 2024 Qatar. 

Namun siapa sangka tim asuhan Shin Tae-yong (STY) bisa melaju sampai semifinal, bahkan STY memulangkan negaranya sendiri Korea Selatan di fase perempat final.

Kini semua mata tertuju kepada pencapaian Timnas U23 Indonesia yang dikepung oleh tim-tim yang pernah juara yakni Irak (2013), Jepang (2016), dan Uzbekistan (2018). 

Jadwal Indonesia akan menghadapi Uzbekistan pada laga semifinal di Stadion Abdullah bin Nasser bin Khalifa, Senin (29/4/2024).

Baca juga: Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Gelandang senior Timnas Indonesia Marc Klok menaruh hormat kepada STY dan pasukannya karena telah membuat sejarah untuk sepak bola Indonesia yang tak diperhitungkan sebelumnya. 

“Seperti apa yang saya katakan, semua bangga dan ini sangat bagus untuk negara dan untuk generasi muda, pelatih juga karena kami harus memberikan hormat padanya, para pemain juga, respek yang besar,” kata Klok. 

Baginya tak ada yang mustahil di sepak bola. Indonesia berpeluang melangkah lebih jauh ke final dan meraih tiket otomatis lolos ke Olimpiade Paris 2024

Klok mengakui pemain-pemain pilihan STY kali ini merupakan sekumpulan pemain-pemain bertalenta.

Bahkan mereka adalah pemain-pemain STY untuk timnas senior yang sudah berpengalaman. 

Baca juga: Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Rizky Ridho, Justin Hubner, Pratama Arhan, Ivar Jenner, Nathan Tjoe-A-On, Marselino Ferdinan, Witan Sulaeman, dan Rafael Struick nama-nama langganan starting. 

“Kini kita sudah mencapai semifinal dan membidik target masuk ke final, tidak ada yang mustahil,” sebut pemain yang berkostum Persib Bandung ini. 

“Kita merupakan grup yang dihuni pemain bertalenta dan mungkin saja mereka bisa memenangkan Piala Asia,” ujarnya. 

Baca juga: Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Lawan Timnas U23 Indonesia adalah juara edisi Piala Asia U23 2018. Kala itu Uzbekistan mengalahkan Vietnam saat pagelaran berlangsung di China.

Uzbekistan adalah tim yang mengandalkan kekuatan fisik dan bertubuh besar. Namun analisisnya, jika Indonesia bisa mengalahkan Australia, mengapa tidak dengan Uzbekistan. 

“Saya rasa ini sulit karena Uzbekistan adalah tim dengan pemain-pemain yang bertubuh besar posturnya,” prediksi Klok. 

“Tapi jika kami bisa menang dari Australia dan juga bisa menang dari Korea, kenapa tidak kita meraih kemenangan juga melawan Uzbekistan. Jadi tentunya saya antusias untuk menyaksikan pertandingan ini,” tuturnya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Liga Indonesia
Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Liga Lain
Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Internasional
Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Motogp
Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Liga Inggris
Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Liga Italia
Hasil AC Milan Vs Cagliari 5-1: Pulisic Cetak Dwigol, Rossoneri Perkasa

Hasil AC Milan Vs Cagliari 5-1: Pulisic Cetak Dwigol, Rossoneri Perkasa

Liga Italia
Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Liga Spanyol
Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Liga Inggris
Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Liga Inggris
Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Sports
Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Liga Indonesia
Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com