Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Kompas.com - 11/05/2024, 20:53 WIB
Suci Rahayu,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bali United harus pindah homebase untuk menghadapi laga leg pertama Championship Series menjamu Persib Bandung di Bali United Training Center, Pantai Purnama Gianyar, Selasa (14/05/2024).

Hal ini membuat pelatih Bali United, Stefano Cugurra, kecewa karena timnya menjalani laga krusial dengan perubahan venue pertandingan yang terbukti cukup menyulitkan.

Selain itu, tim bermain tanpa mendapatkan dukungan suporter. Padahal, kehadiran para penonton di babak Championship Series ini membuat laga akan lebih menarik. 

“Yang kasihan adalah suporter dari Bali United yang mau menonton langsung di stadion jadi tidak bisa hadir,” kata pelatih asal Brasil itu.

“Pasti waktu pertandingan ada suporter akan lebih bagus," imbuhnya.

Baca juga: Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Namun, Stefano Cugurra tetap menghormati keputusan yang berlaku terhadap situasi ini.

Ia berharap semua pemain bisa memahami dan menghadapi kondisi ini di Liga Indonesia.

Tim akan tetap semangat dan berusaha maksimal untuk memberikan yang terbaik, berjuang demi bisa lolos ke final.

"Kita harus ikuti peraturan yang berlaku,” ucap mantan pelatih Persija Jakarta itu.

"Fokus saat ini tentu harus kerja keras di latihan dan pertandingan. Untuk bisa punya peluang lolos ke babak final," sambungnya.

Di sisi lain, Coach Teco beranggapan bahwa perpindahan venue dan laga tanpa penonton menjadi keuntungan Persib. 

"Yang pasti Persib diuntungkan," tegasnya.

Baca juga: Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Sebelumnya PT Liga Indonesia Baru (LIB) mengumumkan perubahan arena pertandingan laga leg pertama Championship Series Liga 1 antara Bali United vs Persib.

Semula, Bali United dijadwalkan akan menjamu Persib dalam laga leg pertama semifinal Championship Series Liga 1 2023-2024 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.

Namun, mereka harus pindah ke Bali United Training Center Pantai Purnama, Gianyar, yang berjarak 10 km dari venue laga semula.

Stadion yang biasa menjadi kandang Bali United tersebut masih digunakan untuk menyelenggarakan Piala Asia U17 Putri 2024 yang berlangsung 6-19 Mei 2024.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Barcelona Tanggapi Kedatangan Kylian Mbappe ke Real Madrid

Barcelona Tanggapi Kedatangan Kylian Mbappe ke Real Madrid

Liga Spanyol
Presiden Barca Ungkap Tugas Utama Harus Dibenahi Flick di Barcelona

Presiden Barca Ungkap Tugas Utama Harus Dibenahi Flick di Barcelona

Liga Spanyol
Joan Laporta Bongkar Alasan di Balik Pecat Xavi Hernandez di Barca

Joan Laporta Bongkar Alasan di Balik Pecat Xavi Hernandez di Barca

Liga Spanyol
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Orang Tertentu Buat Mbappe Tak Bahagia di PSG, Diselamatkan Enrique

Orang Tertentu Buat Mbappe Tak Bahagia di PSG, Diselamatkan Enrique

Liga Spanyol
Klasemen Toulon Cup 2024: Kalah dari Ukraina, Indonesia Juru Kunci

Klasemen Toulon Cup 2024: Kalah dari Ukraina, Indonesia Juru Kunci

Timnas Indonesia
Beckham Putra, Pemegang Gelar Terlengkap di Persib Bandung

Beckham Putra, Pemegang Gelar Terlengkap di Persib Bandung

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia Open 2024: 9 Wakil Merah Putih Beraksi, Fajar/Rian Vs Leo/Daniel

Jadwal Indonesia Open 2024: 9 Wakil Merah Putih Beraksi, Fajar/Rian Vs Leo/Daniel

Badminton
Hasil Persiapan Euro 2024: Portugal Menang, Italia Tertahan Turki

Hasil Persiapan Euro 2024: Portugal Menang, Italia Tertahan Turki

Internasional
Kevin De Bruyne Terbuka ke Liga Arab Saudi: Tawaran Luar Biasa...

Kevin De Bruyne Terbuka ke Liga Arab Saudi: Tawaran Luar Biasa...

Liga Inggris
Bali United Lepas Lima Pemain dari Lokal, Asing, hingga Senior

Bali United Lepas Lima Pemain dari Lokal, Asing, hingga Senior

Liga Indonesia
Hasil Timnas U20 Indonesia Vs Ukraina, Skuad Garuda Kalah

Hasil Timnas U20 Indonesia Vs Ukraina, Skuad Garuda Kalah

Timnas Indonesia
Taqball Indonesia Kirim 2 Atlet Untuk Kejuaraan Seri Dunia di Vietnam

Taqball Indonesia Kirim 2 Atlet Untuk Kejuaraan Seri Dunia di Vietnam

Sports
Calvin Verdonk Resmi Jadi WNI, Kans Bela Timnas Indonesia

Calvin Verdonk Resmi Jadi WNI, Kans Bela Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Kata Ginting Usai Gugur di Indonesia Open 2024: Mengaku Banyak Kesalahan

Kata Ginting Usai Gugur di Indonesia Open 2024: Mengaku Banyak Kesalahan

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com