Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AS Roma Vs Juventus, Armada Andrea Pirlo Rawan Tergelincir

Kompas.com - 27/09/2020, 17:20 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

ROMA, KOMPAS.com - Jadwal Liga Italia pekan kedua menyajikan laga panas AS Roma vs Juventus.

Laga AS Roma vs Juventus akan berlangsung di Stadion Olimpico, Minggu (27/9/2020) atau Senin dini hari WIB.

Link live streaming AS Roma vs Juventus tersedia di akhir artikel.

Melihat rekor pertemuan kedua tim di Stadion Olimpico, Juventus berpotensi tergelincir pada laga nanti.

Selama satu dekade terakhir atau sejak 2010-2011, Juventus hanya bisa tiga kali mengalahkan AS Roma di Stadion Olimpico.

Sisanya, Juventus meraih tiga hasil imbang dan empat kali menelan kekalahan.

Baca juga: Balik ke Juventus, Alvaro Morata Ingin Juara Liga Champions

Musim lalu, Juventus dan AS Roma saling mengalahkan ketika bertemu pada laga Liga Italia.

Uniknya, kemenangan AS Roma dan Juventus musim lalu didapat di kandang lawan masing-masing.

Juventus menang 2-1 di Stadion Olimpico sementara AS Roma membalas 3-1 saat bertandang ke Stadion Allianz pada pekan pamungkas Liga Italia.

Menyambut laga nanti, Juventus dan AS Roma memiliki modal berbeda.

Juventus sukses mengalahkan Sampdoria tiga gol tanpa balas pada pekan pertama Liga Italia, Minggu (20/9/2020).

Laga melawan Sampdoria sekaligus menjadi debut Andrea Pirlo sebagai pelatih Juventus.

Di sisi lain, AS Roma memulai Liga Italia musim ini dengan sangat buruk.

Baca juga: AS Roma Sedang Kacau, Francesco Totti Siap Kembali

AS Roma harus menerima hukuman kalah 0-3 dari Hellas Verona karena kesalahan administrasi dengan menurunkan pemain yang mempunyai registrasi salah.

Pemain itu adalah Amadaou Diawara yang bermain selama 89 menit pada laga tersebut.

Diawara yang sudah berusia 23 tahun didaftarkan AS Roma sebagai pemain U22.

Diawara seharusnya masuk registrasi sebagai pemain senior karena ia telah berulang tahun ke-23 pada Juli 2020.

Kesalahan administrasi itu pada akhirnya membuat AS Roma dihukum kalah 0-3 meski hasil laga sebenarnya adalah imbang 0-0.

Laga AS Roma vs Juventus akan disiarkan langsung oleh RCTI, Senin (28/9/2020) tepat pada pukul 01.30 WIB.

Selain siarang langsung RCTI, duel AS Roma vs Juventus juga bisa disaksikan melalui layanan live streaming.

Berikut adalah link live streaming AS Roma vs Juventus:

Via RCTI+: LINK

Via Video: LINK

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com