Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Susul Comvalius, Arthur Cunha Putus Hubungan dengan Persipura

Kompas.com - 10/09/2020, 05:30 WIB
Suci Rahayu,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

BRASIL, KOMPAS.com - Persipura Jayapura kehilangan satu lagi pemain asingnya, Arthur Cunha da Rocha.

Bek asal Brasil tersebut diketahui berpamitan melalui akun Instagram pribadinya, Rabu (09/09/2020) malam.

“Dengan ini saya ingin menyampaikan pengunduran diri dari Persipura Jayapura. Saya menggunakan kesempatan ini untuk berterima kasih kepada klub dan semua orang di sana yang percaya pada saya dan memberikan saya kesempatan untuk bekerja dengan para profesional luar biasa,” tulis pemain berusia 30 tahun di akun @arthurcunha90.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Hereby, I would like to communicate my disconnection from Persipura Jayapura. I take the opportunity to thank the club and everyone there, who believed in me and gave me the opportunity to work with incredible professionals. Persipura was correct with me from the beginning to the end, even though I didn't spend much time there. I really created a special affection for this club and will always support the team! For all my colleagues in Indonesia and for them that always supported me until here, thank you, hope see you soon again! ?????????????????? #soccer #indonesia #football #thanks #makasih #obrigado #seeyousoon #atebreve #sampaiketemulagi #persipura #persipurajayapura #persipuramania #persipurapapua1963

A post shared by Arthur Cunha (@arthurcunha90) on Sep 9, 2020 at 6:28am PDT

Ini menjadi perpisahan berat bagi sang pemain yang baru dipinjamkan dari Arema FC pada Mei 2020.

Meski baru sebentar, Cunha mampu menemukan kenyamanan di tim berjuluk Mutiara Hitam tersebut.

Baca juga: Komitmen Jacksen F. Tiago di Persipura dan Kata Empati di Tengah Pandemi

 

Dia mengatakan Persipura Jayapura akan selalu punya tempat khusus di hatinya.

“Untuk semua kolega saya di Indonesia dan untuk mereka yang selalu mendukung saya sampai di sini, terima kasih, semoga kita bisa bertemu kembali,” ucap mantan pemain Arema FC.

Sayang, dalam perpisahan tersebut Arthur Cunha tidak menyebutkan alasan mengapa dia mundur.

Kabar terakhir menyebutkan dia mengalami kendala pada administrasi sehingga kesulitan kembali ke Indonesia.

Alasan tersebut yang membuatnya harus absen selama dua pekan pemusatan latihan Persipura Jayapura di Kota Wisata Batu, Jawa Timur.

Pihak Persipura Jayapura pun ikut mengucapkan salam perpisahan kepada Arthur.

Baca juga: Sylvano Comvalius Pamit dari Persipura Jayapura

 

Dalam unggahan terakhirnya, Persipura Jayapura menunjukan pesan terakhir saat berpamitan kepada seluruh anggota tim.

Pesan Arthur Cunha langsung dibalas manajer Persipura, Rudi Maswi.

“Selamat dan sukses di tempat baru. Terimakasih sudah bergabung dengan tim Persipura. Tks (thanks),” balasan dari Rudy Maswi.

Arthur menjadi pemain asing kedua yang meninggalkan tim berjuluk Mutiara Hitam tersebut.

Sebelumnya, Sylvano Comvalius mundur terlebih dahulu karena tidak bisa meninggalkan keluarganya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com