Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Update Transfer Jadon Sancho ke Man United dari Ole Gunnar Solskjaer

Kompas.com - 05/08/2020, 11:30 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi


KOMPAS.com -
 Kubu Manchester United optimistis dengan perburuan bintang muda Borussia Dortmund, Jadon Sancho.

Hal itu tercermin dari pernyataan pelatih Man United, Ole Gunnar Solskjaer, menjelang laga leg kedua 16 besar Liga Europa melawan LASK Linz.

Laga Man United vs LASK Linz akan berlangsung di Stadion Old Trafford, Rabu (5/8/2020) atau Kamis dini hari WIB.

Pada konferensi pers jelang laga tersebut, Solskjaer turut memberi pernyataan terkait rencana transfer Man United.

"Bursa transfer musim depan masih sangat panjang. Setiap kesepakatan pasti akan menemui jalan. Saya tidak memiliki kabar terbaru (soal transfer) untuk disampaikan," kata Man United dikutip dari situs Goal, Selasa (4/8/2020).

Baca juga: Selain Jadon Sancho, Ryan Giggs Desak Man United Datangkan Pemain Ini

Pekan lalu, salah satu media Jerman, Bild, menyebut Dortmund sudah memberi tenggat waktu untuk Man United jika ingin mendapatkan Sancho.

Dortmund meminta Man United menyelesaikan transer Sancho paling lambat 10 Agustus 2020.

Ultimatum itu dikeluarkan Dortmund setelah menolak tawaran 89 juta pounds atau setara Rp 1,6 triliun dari Man United, Senin (27/7/2020).

Dortmund menetapkan tenggat waktu karena tidak ingin pemusatan latihan di Swiss yang dimulai pada 19 Agustus 2020 terganggu oleh rumor transfer.

Menurut pakar transfer dari Sky Sports, Fabrizio Romano, negosiasi Dortmund dan Man United soal harga transfer Sancho sejauh ini berjalan lancar dan sudah masuk dalam tahap akhir.

Hal itu ditulis Fabrizio Romano di akun Twitter pribadinya, Selasa (4/8/2020).

Fabrizio Romano juga menyebut Sancho sudah sepakat secara personal dengan Man United dan kini tinggal menunggu keputusan Dortmund untuk melepasnya.

Sancho dikabarkan akan mendapat kontrak lima tahun samapi Juni 2025 dengan gaji 220.00 pounds atau setara Rp 4,2 miliar per pekan dari Man United.

Baca juga: Man United Redam Ambisi Transfer Jack Grealish, Fokus ke Jadon Sancho

Berbagai media Eropa seperti Bild, BBC Sport, dan Sky Sports, menyebut Dortmund sampai saat ini masih menginginkan 120 juta euro atau setara Rp 2,058 triliun.

Namun, dalam perkembangan negosiasi, Dortmund saat ini disebut mulai melunak dan tidak masalah jika Man United ingin mencicil uang transfer Sancho.

Dalam laporan Sky Sports, Senin (3/8/2020), Dortmund disebut ingin Man United membayar 100 juta euro atau setara Rp 1,7 triliun di awal.

Adapun 20 juta euro sisanya bisa dicicil Man United melalui pasal kontrak tambahan.

Terkini, Jadon Sancho terlihat masih mengikuti latihan pramusim Dortmund, Selasa (4/8/2020).

Adapun bursa transfer musim panas Liga Inggris tahun ini akan berlangsung selama 10 pekan dari 27 Juli sampai 5 Oktober 2020.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com