KOMPAS.com - Bomber Inter Milan, Lautaro Martinez, dikabarkan sudah sangat dekat untuk menjadi pemain Barcelona.
Media asal Argentina, Ole, bahkan sampai berani memasang foto, yang diduga editan, Lautaro Martinez dengan sudah berseragam Barcelona.
Lautaro Martinez bakal menjadi pemain Argentina termahal sepanjang sejarah apabila Barcelona menebus banderol 111 juta euro di klausal pelepasan minimum pemain berusia 22 tahun tersebut.
Ole melaporkan negosiasi transfer Lautaro Martinez ke Barcelona kini telah memasuki tahap akhir. Akan tetapi, peresmian kepindahan akan menunggu hingga Liga Spanyol dan Liga Italia dimulai kembali.
Baca juga: Lionel Messi Puji Lautaro Martinez sebagai Striker Paket Lengkap
Media sama juga melaporkan kalau Barcelona bakal menawarkan sejumlah pemain untuk dapat menebus mahar minimal tersebut.
Beberapa pemain yang namanya masuk ke negosiasi kedua kubu adalah Arturo Vidal, Nelson Semedo, dan Ivan Rakitic.
Transfer raksasa Barcelona ini disinyalir bergulir mulus setelah Lionel Messi merestui kedatangan kompatriotnya tersebut.
"Lautaro adalah striker impresif, terutama karena saya pikir ia adalah pemain depan yang komplet," tutur Lionel Messi seperti dikutip dari Goal.
"Ia kuat, bisa dribel dengan bagus, bisa mencetak gol, dan mengerti cara melindungi bola."
Alhasil, potensi kedatangan Lautaro Martinez menunjukkan bagaimana Barcelona ingin merekonstruksi tim sesuai keinginan Lionel Messi di senja karier sang mega bintang.
Baca juga: Miralem Pjanic Dinilai Cocok Jadi Partner Lionel Messi di Barcelona
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.