Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persebaya Resmi Lepas Abduh Lestaluhu ke Tira Persikabo

Kompas.com - 01/03/2020, 20:12 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Persebaya Surabaya akhirnya merelakan Abduh Lestaluhu ke PS Tira Persikabo. Bek kiri berusia 26 tahun itu pun tidak akan menghiasi skuad Persebaya untuk kompetisi Shopee Liga 1 2020.

Manajer tim Persebaya, Candra Wahyudi, meyampaikan bahwa pihaknya telah menemui kesepakatan dengan Tira Persikabo terkait status Abduh Lestaluhu.

Candra menyatakan bahwa Persebaya telah sepakat untuk menyelesaikan persoalan Abduh lewat proses transfer yang sudah disepakati.

"Abduh kami lepas kembali ke Persikabo lewat proses transfer yang sudah disepakati kedua klub," ujar Candra, dikutip dari laman resmi Persebaya.

Baca juga: Persebaya Tunggu Keputusan PT LIB soal Status Abduh Lestaluhu

Candra menambahkan, Persebaya sepakat melepas Abduh dengan beberapa pertimbangan, salah satunya adalah masa depan sang pemain.

Menurut Candra, permasalahan yang terjadi terkait status Abduh Lestaluhu bisa mempengaruhi mental sang pemain dan kondisi tim Persebaya.

"Mari kita sudahi polemik ini. Sudah saatnya berfokus dan yakin kepada tim," ujar Candra.

"Tidak bisa kita terus tersandera dengan polemik yang tidak berkesudahan. Biarkan Abduh fokus dengan timnya dan Persebaya dengan targetnya," tegas Candra.

Baca juga: Aji Santoso Serahkan Abduh Lestaluhu pada Manajemen Persebaya

Persebaya sempat meresmikan status Abduh sebagai pemain mereka saat peluncuran tim pada awal Februari lalu.

Meski sudah diumumkan sebagai pemain Persebaya, namun nyatanya Abduh masih mengikuti latihan dan bermain pada laga uji coba yang dilakoni Tira Persikabo.

Persebaya dan Tira Persikabo kemudian menyerahkan permasalahan Abduh ke PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Baca juga: Imbang Lawan Persik, Persebaya Alihkan Fokus ke Persija

Polemik mengenai status Abduh Lestaluhu sempat menemui titik terang setelah PSSI melakukan mediasi antara Persebaya dan Tira Persikabo.

Kini, polemik terkait status Abduh pun selesai setelah Persebaya resmi melepas pemain kelahiran Tulehu itu ke Tira Persikabo.

Dengan demikian, Abduh Lestaluhu dipastikan bakal berseragam Tira Persikabo pada kompetisi Shopee Liga 1 2020.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com