KOMPAS.com - Eks pemain Manchester United, Louis Saha, menyarankan mantan timnya untuk menggaet striker Paris Saint-Germain (PSG), Edinson Cavani.
Kepergian Romelu Lukaku pada musim panas 2019, membuat Manchester United kini hanya memiliki satu striker murni.
Praktis, The Red Devils, julukan Man United, hanya mengandalkan Marcus Rashford sebagai juru gedor utama pada musim ini.
Adapun Anthony Martial yang berposisi asli winger dipromosikan sebagai penyerang tengah oleh pelatih Ole Gunnar Solskjaer.
Baca juga: Man City Vs Man United, De Gea Tak Sabar Lawan The Citizens
Dihimpun Transfermarkt, dari 12 penampilannya musim ini, Martial melalui semua laga tersebut sebagai penyerang tengah.
Padahal, pada musim lalu, ia lebih banyak beroperasi sebagai winger kiri.
Oleh karena itu, Louis Saha menganjurkan Man United membeli penyerang tengah pada bursa transfer musim dingin 2020, Januari mendatang.
"Manchester United adalah tim Liga Inggris yang membutuhkan tambahan kekuatan pada Januari mendatang," ucap Saha, dilansir Goal.
"Mereka seharusnya mendatangkan Edinson Cavani dari PSG," katanya.
Saha berpendapat, Edinson Cavani bisa mendorong Rashford dan Martial untuk menjadi lebih baik.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.