Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kritik Yamaha, Valentino Rossi Harapkan Perbaikan Musim Depan

Kompas.com - 18/11/2019, 16:40 WIB
Firzie A. Idris,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Valentino Rossi menekankan agar Yamaha jangan bersembunyi di balik kesuksesan Fabio Quartararo pada Kejuaraan Dunia MotoGP 2019.

Pebalap gaek tersebut mengharapkan banyak perubahan dari pabrikan asal Jepang itu untuk musim 2020.

Valentino Rossi mengakhiri Kejuaraan Dunia MotoGP 2019 dengan finis di peringkat kedelapan pada pagelaran MotoGP Valencia 2019, Minggu (17/11/2019).

Rekan Rossi di Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales, juga tampil mengecewakan di Sirkuit Ricardo Tormo dengan finish peringkat keenam.

Valentino Rossi mengatakan bahwa balapan pada akhir pekan kemarin sangat menyulitkan. Menurutnya, problema yang ia alami tetap sama dari balapan-balapan terdahulu.

Baca juga: Keputusan Pensiun Valentino Rossi Tergantung dari Hal Krusial Ini

"Saya tak punya cukup grip di roda belakang dan oleh karena itu saya tak bisa berlari kencang," tutur pebalap berusia 40 tahun itu seperti dikutip dari Speedweek.

"Ban saya menderita setelah 10 lap. Perasaannya sangat mirip dengan beberapa balapan lain. Sayang sekali memang, kami mempunyai masalah ini pada paruh kedua musim sejak MotoGP Austria dan kami tak bisa memecahkannya," ujar Valentino Rossi lagi.

Valentino Rossi hanya dua kali naik ke podium musim ini, yakni pada MotoGP Argentina dan MotoGP Americas pada dua dari tiga balapan pertama musim.

Rossi meminta agar Yamaha tak memanfaatkan kesuksesan luar biasa Fabio Quartararo untuk menganggap musim ini berjalan lancar.

Fabio Quartararo memang tampil trengginas bersama tim satelit Yamaha, Petronas Yamaha SRT. 

Pebalap muda berusia 20 tahun itu berhasil menorehkan enam pole position dan tujuh kali finis di podium.

Baca Juga: MotoGP Valencia 2019 - Terima Kasih, Jorge Lorenzo!

Pada musim pertamanya di MotoGP, Quartararo mengambil 192 poin untuk mengantarnya ke gelar Rookie of the Year. Rossi sendiri menyelesaikan musim dengan 174 poin.

"Ini musim yang sulit, Yamaha dan tim kami telah membuat banyak kesalahan. Saya percaya bahwa Yamaha tak akan membuat kesalahan masa lampau dengan bersembunyi di balik hasil-hasil Quartararo," tutur VR46 lagi.

"Mereka tahu kami punya masalah dan ingin kembali berjuang untuk memperebutkan gelar. Namun, saya pikir bagus penampilan Fabio begitu kuat. Saya percaya potensi kami lebih besar dari ini," lanjut juara dunia MotoGP 7 kali tersebut.

Pebalap kelahiran 16 Februari 1979 tersebut mengatakan bahwa timnya harus menemukan momentum untuk menyerang musim 2020.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com